10
Apr

KESEDIHAN YESUS

Matius 26:36-46

“Eloi, Eloi, lama sabakhtani?”,

yang berarti: Allahku, Allahku, mengapa Engkau meninggalkan Aku?”

(Markus 15:34)

 

 

 

 

Teens, mungkin kamu pernah merasa sedih dan seperti mau mati rasanya. Peristiwa apa yang membuat kamu merasa demikian? Biasanya, peristiwa ditinggal oleh orang-orang yang kamu cintai atau kasihi. Nah, perasaan ini juga dialami oleh Tuhan Yesus. Lho, kok bisa?

 

 

Peristiwa di taman Getsemani bisa jadi begitu mengejutkan kita, sebab pada saat itu bagian Injil Matius menggambarkan kesedihan Yesus demikian: “Hati-Ku sangat sedih, seperti mau mati rasanya.” Apa yang menyedihkan Yesus? Pertama, bahwa Ia akan menjalani karya penebusan Allah Bapa yang tidak mudah. Kedua, Ia mengalami perasaan ditinggalkan. Termasuk yang paling berat adalah ketika Ia harus menjalani penderitaan tanpa Allah Bapa yang menarik diri dari persekutuan dengan-Nya akibat dosa yang harus ditanggung-Nya (lih. 2Kor. 5:21). Alah sebagai Bapa tidak meninggalkan diri-Nya (Luk. 23:46), tetapi Yesus merasakan terpisah dengan Allah karena Ia menanggung dosa manusia yang menjadi pemisah antara manusia dengan Allah. Maka, dalam bagian Markus 15:34 kita melihat seruan yang memilukan dari Yesus yaitu: “Allahku, Allahku, mengapa Engkau meninggalkan Aku?” Perasaan ditinggalkan itu memang menyedihkan. Di sinilah Yesus mau memperlihatkan bahwa kita tidak bisa hidup tanpa kehadiran Allah dalam sepanjang perjalanan hidup yang Tuhan anugerahkan kepada kita.

 

 

Kehadiran Allah dan sahabat dalam situasi sedih yang kamu alami tentu akan memberikan penghiburan dan pengharapan bagimu, sebab kamu tidak menjalani pergumulan hidup seorang diri. Maka, mintalah selalu penyertaan Tuhan dalam setiap pergumulan hidup yang kamu hadapi, dan jadilah teman yang baik untuk menemani sahabat-sahabat yang mengalami kesedihan dan membutuhkan penghiburan. Penyertaan Allah juga hadir bahkan melalui orang-orang lain yang hadir dalam kehidupan kamu (orangtua, sahabat, guru).

Multiple Ajax Calendar

April 2020
S M T W T F S
« Mar   May »
 1234
567891011
12131415161718
19202122232425
2627282930  

Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:

Rp. 70.000,-/tahun

Rp. 8.000,-/eksemplar


Pembayaran melalui:

Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua

A/C No. 165 0000 558743

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama

Marketing


BCA Bidakara

A/C No. 450 558 9999

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama


Persembahan Kasih melalui:

BCA Bidakara

A/C No. 450 305 2990

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama