25
May

ANAK CERDAS: TIDAK MUDAH DIBOHONGI

Yesus berkata kepadanya: “Ada pula tertulis:

Janganlah engkau mencobai Tuhan, Allahmu!”

(Matius 4:7)

 

 

 

 

 “Didi, ayo ikut Ibu makan di rumah makan di ujung jalan itu. Mama kamu sudah menunggu di sana. Ibu di­suruh mamamu untuk men­jemput kamu di sekolah,” ajak seorang ibu yang belum Didi kenal. “Ayo, cepetan! Mama kamu tadi belikan sesuatu buatmu,” bujuk ibu itu lagi. Didi tetap diam. “Mamaku tidak mungkin meminta orang yang tidak aku kenal menjemput aku,” pikir Didi. “Maaf Bu, saya tidak kenal Ibu. Saya tidak mau ikut Ibu. Jika Ibu me­maksa, saya akan teriak,” kata Didi dengan tegas.

 

 

Adik-adik, bagus sekali tindakan Didi ya! Tidak mudah dibohongi orang lain. Yuk kita baca Matius 4:1-10! Yesus digoda oleh Iblis untuk melakukan hal yang Iblis katakan. Sungguh sangat pandai Iblis menggoda dan mem­bohongi Tuhan Yesus. Meskipun Iblis terus berusaha, namun Tuhan Yesus tidak dapat digoda dan dibohongi; Ia menegaskan firman Tuhan kepada Iblis.

 

 

Adik-adik, jika kita tekun belajar, kita akan memiliki ilmu pengetahuan yang baik, sehingga kita tidak mudah dibohongi orang lain. Ayo semangat belajar!

 

 

Doa: Bapa di Surga, bimbinglah aku dalam belajar. Dalam nama Tuhan Yesus aku berdoa. Amin.

Multiple Ajax Calendar

May 2020
S M T W T F S
« Apr   Jun »
 12
3456789
10111213141516
17181920212223
24252627282930
31  

Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:

Rp. 70.000,-/tahun

Rp. 8.000,-/eksemplar


Pembayaran melalui:

Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua

A/C No. 165 0000 558743

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama

Marketing


BCA Bidakara

A/C No. 450 558 9999

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama


Persembahan Kasih melalui:

BCA Bidakara

A/C No. 450 305 2990

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama