27
Jun

KAU BERIKAN KESEMPATAN

Lukas 17:1-4

“Bahkan jikalau ia berbuat dosa terhadap engkau tujuh kali sehari

dan tujuh kali ia kembali kepadamu dan berkata:

Aku menyesal, engkau harus mengampuni dia.”

(Luk. 17:4)

 

 

 

 

“Kau Berikan Kesempatan” adalah salah satu lagu rohani yang pernah dinyanyikan oleh Nikita. Jika liriknya dicermati, maka lagu ini akan sangat menyentuh relung hati setiap orang yang mendengarnya. “Kau berikan kesempatan untuk belajar dari kesalahanku di masa yang telah lalu,” adalah sedikit penggalan dari baitnya. Sedangkan lirik pada refrainnya berbunyi, “Meskipun kujatuh berulang kali, namun oleh kasih-Mu kubangkit kembali.” Lagu ini ingin menggambarkan penyesalan seseorang dan menunjukkan kasih Allah yang tidak terbatas untuk anak-Nya. Walau terjatuh berulang kali, selalu ada kesempatan yang Tuhan berikan.

 

 

Tugas yang diberikan oleh Yesus kepada para murid saat itu, tampaknya bukanlah hal yang mudah. Terbukti dari permohonan para murid agar ditambahkan iman (ay. 5) dalam diri mereka. Para murid meminta hal demikian karena hal yang dikatakan Yesus tidak hanya terasa berat, tetapi juga asing dalam konsep berpikir para murid. Perintah Yesus melalui nas hari ini jelas, sebanyak apa pun orang berbuat dosa pada kita, bahkan jika dilakukan pada hari yang sama, tugas para murid tetap adalah “mengampuni.” Setelah mengampuni tugas berikutnya adalah “memberikan kesempatan.”

 

 

Youth, Yesus memberikan tugas kepada umat-Nya untuk mengampuni, bukan menghakimi atau menyudutkan orang yang bersalah. Tidak cukup hanya mengampuni, kita juga perlu memberikan kesempatan. Hal ini akan membuat yang bersalah merasa diterima kembali dan dipulihkan dari keberdosaannya. Ini tidak mudah dilakukan, maka mintalah Roh Kudus untuk memampukan kita.

 

 

  1. Apa tugas yang diberikan Yesus kepada para murid saat itu?
  2. Bersediakah kita mengalahkan ego untuk melepaskan pengampunan?

 

 

Pokok Doa: Kerendahan hati untuk mengampuni orang yang menyakiti kita.

Multiple Ajax Calendar

June 2020
S M T W T F S
« May   Jul »
 123456
78910111213
14151617181920
21222324252627
282930  

Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:

Rp. 70.000,-/tahun

Rp. 8.000,-/eksemplar


Pembayaran melalui:

Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua

A/C No. 165 0000 558743

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama

Marketing


BCA Bidakara

A/C No. 450 558 9999

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama


Persembahan Kasih melalui:

BCA Bidakara

A/C No. 450 305 2990

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama