19
Oct

MELEKAT KEPADA TUHAN

Mazmur 63:2-9

[S]ungguh Engkau telah menjadi pertolonganku,

dalam naungan sayap-Mu aku bersorak-sorai.

Jiwaku melekat kepada-Mu, tangan kanan-Mu menopang aku.

(Mzm. 63:8-9)

 

 

 

Seorang dokter ahli bedah kecantikan meninggal dunia pada tahun 2012. Usianya terbilang masih muda, 41 tahun. Ia meninggal akibat kanker paruparu. Beberapa bulan bergumul dengan penyakit dan rasa sakit yang dialaminya, membuatnya sadar apa yang dirasakan para pasien ketika datang mencari pertolongan dokter. Selama ini, ia hanya memandang mereka. Para pasien datang kepadanya. Ia menolong mereka hanya sebagai sumber pendapatan pribadinya. Ia tidak memikirkan bagaimana rasa sakit dan derita yang mereka hadapi. Ia hanya menilai pentingnya harta bagi kehidupan. Namun ternyata, harta yang selama ini dikumpulkannya tidak dapat menolongnya.

 

 

Dalam Mazmur 63 ini, pemazmur berusaha membagikan bahwa apa yang paling penting, yang dapat menjadi sumber sorak sorai dalam hidupnya, adalah pengenalan akan Tuhan. Mengalami dan merasakan pertolongan Tuhan adalah hal yang paling berharga melebihi kekayaan apa pun. Oleh karena itu, hanya kepada Tuhan saja ia melekatkan jiwanya. Ia tidak meletakkan hidupnya di atas harta kekayaan, kuasa, atau apa pun yang dapat diperoleh di dunia.

 

 

Youth, adakah sesuatu yang membuat Anda bersukacita hari ini? Atau, pernahkah Anda menemukan sesuatu yang begitu berharga dan dengan bersemangat Anda rela melakukan apa saja untuk mendapatkannya? Banyak orang menjadikan kekayaan, ketenaran, kekuasaan, dan kesuksesan sebagai sumber sukacita dan kepuasan hidup mereka. Mereka mengerahkan seluruh energi untuk mengejarnya. Namun, sebagai anak Tuhan, marilah kita menjadikan Tuhan, kasih-Nya, dan rencana-Nya sebagai hal yang paling berharga.

 

 

  1. Mengapa pemazmur merindukan Tuhan dan mau melekat kepada-Nya?
  2. Saat ini kepada apa atau siapa Anda melekat? Mengapa?

 

 

Pokok Doa: Kerinduan untuk makin melekat kepada Tuhan

Multiple Ajax Calendar

October 2020
S M T W T F S
« Sep   Nov »
 123
45678910
11121314151617
18192021222324
25262728293031

Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:

Rp. 70.000,-/tahun

Rp. 8.000,-/eksemplar


Pembayaran melalui:

Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua

A/C No. 165 0000 558743

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama

Marketing


BCA Bidakara

A/C No. 450 558 9999

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama


Persembahan Kasih melalui:

BCA Bidakara

A/C No. 450 305 2990

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama