1
Jan

THERE IS A SEASON

Pengkhotbah 3:1-13

Untuk segala sesuatu ada masanya,

untuk apa pun di bawah langit ada waktunya.

(Pkh. 3:1)

 

 

 

Hari ini adalah hari pertama di tahun yang baru. Biasanya orang akan menjalaninya dengan penuh harapan dan semangat. Namun, Yani berbeda. Hari ini ia jalani dengan perasaan putus asa. Bagaimana tidak, semua yang direncanakan hancur berantakan. Rencana untuk menikah, batal. Ia juga belum mendapat pekerjaan yang tetap. Kalaupun saat ini ia pergi ke gereja, itu hanyalah rutinitas yang biasa dilakukan setiap tahunnya. Namun hari itu, firman yang disampaikan begitu mengena di hati Yani. Sang pengkhotbah mengingatkan bahwa untuk segala sesuatu ada masanya.

 

 

Apa yang dituliskan Salomo memang sungguh benar adanya. Raja Salomo ingin mengingatkan bahwa apa pun yang dialami manusia ada waktunya. Tidak selalu masalah yang saat ini dihadapi akan terus dihadapi. Suatu saat akan selesai juga. Demikian pula jika sedang merasa bahagia, suatu saat kebahagiaan itu akan berakhir. Tidak ada sesuatu pun yang abadi. Namun, ada harapan yang Tuhan janjikan bagi umat yang senantiasa berpegang teguh pada perintah-Nya. Mengapa demikian? Karena pemeliharaan Tuhan bagi setiap orang yang berserah pada Dia adalah pasti.

 

 

Youth, kalau saat ini kita sedang dalam pergumulan hidup yang berat, kita merasa apa yang kita alami tidak ada akhirnya, percayalah bahwa untuk segala sesuatu ada masanya; ada waktunya. Selama kita terus berpengharapan kepada Tuhan, yakinlah semua akan terselesaikan. Hari ini adalah hari pertama di tahun 2021. Mari kita sambut tahun yang baru ini dengan sebuah keyakinan iman bahwa Tuhan menyertai kita. Semangatlah memasuki tahun baru!

 

 

  1. Apa yang Salomo katakan tentang segala sesuatu dalam kehidupan ini?
  2. Bagaimana cara Anda memotivasi diri agar lebih semangat di tahun yang baru?

 

 

Pokok Doa: Semangat dalam menjalani tahun yang baru ini.

Multiple Ajax Calendar

January 2021
S M T W T F S
« Dec   Feb »
 12
3456789
10111213141516
17181920212223
24252627282930
31  

Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:

Rp. 70.000,-/tahun

Rp. 8.000,-/eksemplar


Pembayaran melalui:

Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua

A/C No. 165 0000 558743

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama

Marketing


BCA Bidakara

A/C No. 450 558 9999

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama


Persembahan Kasih melalui:

BCA Bidakara

A/C No. 450 305 2990

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama