Di Manakah Kristus?
Kolose 1:27-29
Kepada mereka Allah mau memberitahukan, betapa kaya dan mulianya rahasia itu di antara bangsa-bangsa lain, yaitu: Kristus ada di tengah-tengah kamu ….
(Kolose 1:27)
Orang yang serba cuek dan tidak berperasaan disebut apati. Orang yang susah melihat orang lain senang dan senang melihat orang lain susah disebut antipati. Orang yang merasakan belas kasihan ketika melihat pergumulan orang lain disebut simpati. Tunggu! Sepertinya masih ada yang kurang. Kamu pasti pernah mendengar istilah “empati”, bukan? Tenang! Saya tidak akan menjelaskannya dengan sebuah definisi yang kamu bisa temukan sendiri lewat mesin pencari alias “Mbah Google”. Akan lebih seru jika kita mampu memetik maknanya dari Kolose 1:27-29.
Rasul Paulus mengatakan kepada jemaat di Kolose, “Kristus ada di tengah-tengah kamu” (ay. 27). Sesungguhnya, kalimat ini merupakan salah satu pengajaran terpenting dalam iman Kristen. Pernahkah kita bertanya di manakah Kristus ketika hal-hal yang buruk terjadi dalam kehidupan orang-orang yang baik? Di manakah Kristus ketika terjadi bencana? Di manakah Kristus ketika terjadi pandemi? Iman Kristen percaya bahwa Kristus tidak bertakhta di atas penderitaan atau bersembunyi dan menjadi dalang di balik penderitaan manusia. Sebaliknya, Ia sendiri masuk ke dalam penderitaan manusia. Hal ini tampak jelas dalam peristiwa Kristus yang tersalib. Namun, penderitaan Kristus itu ternyata tidak terjadi sekali saja ketika Ia disalibkan di Bukit Golgota, tetapi juga masih terus terjadi ketika Ia menderita bersama dengan tubuh-Nya (gereja) yang dianiaya dan mengalami berbagai pergumulan (Kis. 9:4).
Teens, kerelaan untuk “membersamakan diri” dengan teman-teman yang sedang bersedih dan mengalami kesulitan adalah salah satu komitmen kita untuk meniru dan meneladani gaya hidup Yesus. Karena itu, sudahkah mereka benar-benar merasakan kehadiranmu?
Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:
Rp. 70.000,-/tahun
Rp. 8.000,-/eksemplar
Pembayaran melalui:
Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua
A/C No. 165 0000 558743
a.n. Yayasan Komunikasi Bersama
Marketing
BCA Bidakara
A/C No. 450 558 9999
a.n. Yayasan Komunikasi Bersama
Persembahan Kasih melalui:
BCA Bidakara
A/C No. 450 305 2990
a.n. Yayasan Komunikasi Bersama