10
Nov

TETAP TAAT DI TENGAH ANCAMAN

“Silakan kamu putuskan sendiri manakah yang benar di hadapan Allah: taat kepada kamu atau taat kepada Allah.”

(Kisah Para Rasul 4:19)

 

 

“Endang, nanti waktu ulangan IPA, kamu kasih tahu aku jawabannya, ya. Kamu kirim jawabannya lewat WA. Awas ya, kalau kamu tidak kasih tahu jawabannya,” ancam Andi kepada Endang. Hari ini, mereka akan mengikuti ulangan IPA melalui aplikasi. Endang takut kepada Andi. Namun,  ia juga menyadari bahwa menyontek itu tidak baik. Menyontek sama dengan mencuri. Endang bingung apa yang harus dilakukannya.

 

Adik-adik, jika kamu menjadi Endang, apa yang kamu lakukan? Mari kita baca Kisah Para Rasul 4:18-21! Rasul Petrus dan Yohanes ditangkap dan diadili oleh para tua-tua dan ahli Taurat. Keduanya diancam untuk tidak berbicara dan mengajar dalam nama Tuhan Yesus. Menghadapi ancaman itu keduanya tidak takut. Mereka menegaskan akan tetap taat kepada Allah daripada kepada manusia. Mereka tetap memberitakan tentang Tuhan Yesus.

 

Adik-adik, mari kita belajar untuk tetap taat kepada Tuhan, meskipun kita diancam. Tegaskan bahwa kita mau hidup taat kepada Tuhan, bukan kepada manusia.

 

 

Doa:

Bapa di Surga, mampukanlah aku untuk hidup taat kepada-Mu. Dalam nama Tuhan Yesus aku berdoa. Amin.

Multiple Ajax Calendar

November 2022
S M T W T F S
« Oct   Dec »
 12345
6789101112
13141516171819
20212223242526
27282930  

Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:

Rp. 70.000,-/tahun

Rp. 8.000,-/eksemplar


Pembayaran melalui:

Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua

A/C No. 165 0000 558743

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama

Marketing


BCA Bidakara

A/C No. 450 558 9999

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama


Persembahan Kasih melalui:

BCA Bidakara

A/C No. 450 305 2990

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama