10
Dec

MEMBERKATI DAN DIBERKATI

Tetapi Yesus berkata: “Biarkanlah anak-anak itu, janganlah menghalang-halangi mereka datang kepada-Ku; sebab orang-orang yang seperti itulah yang empunya Kerajaan Sorga.”

(Mat. 19:14)

 

 

Pada saat kami membaptiskan anak kami, kami membuat acara doa syukur. Ketika orangtua kami berdoa, mereka kemudian memberkati kami dan juga anak kami yang baru saja dibaptis dengan memberikan beras ke atas kepala kami. Kami merasa sangat diteguhkan melalui tindakan mereka yang bermakna memberi kasih dan tanda berkat. Melakukan tanggung jawab sebagai orangtua bukanlah hal yang mudah, dan menerima berkat menjadi suatu peneguhan bahwa Tuhan menopang dan memampukan kami.

 

Sahabat Lansia, kapankah kita secara sengaja berdoa bersama di tengah keluarga dan memberkati anak-anak dan cucu-cucu kita? Yesus mengajarkan tindakan ini pada saat perjumpaan- Nya dengan anak-anak. Ketika para murid menghalang-halangi orangtua yang meminta berkat dari-Nya, Yesus menegur para murid dan Ia memberkati anak-anak. Pemberian berkat yang dilakukan Yesus sangat meneguhkan dan menguatkan, dan itulah yang dibutuhkan setiap orang. Sumber berkat kita adalah Allah dan marilah kita membagikannya kepada orang di sekeliling kita agar kasih Tuhan menopang dan membimbing setiap langkah hidup kita. Memberi dan menerima berkat mengingatkan kita untuk terus bersandar kepada Allah. Mari kita saling memberkati.

 

 

DOA:

Ya Allah, sumber berkat kami. Kiranya hidup kami dilimpahi oleh berkat cinta, hikmat, dan kebaikan-Mu sehingga kami pun menjadi berkat bagi sesama kami. Amin.

Multiple Ajax Calendar

December 2022
S M T W T F S
« Nov   Jan »
 123
45678910
11121314151617
18192021222324
25262728293031

Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:

Rp. 70.000,-/tahun

Rp. 8.000,-/eksemplar


Pembayaran melalui:

Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua

A/C No. 165 0000 558743

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama

Marketing


BCA Bidakara

A/C No. 450 558 9999

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama


Persembahan Kasih melalui:

BCA Bidakara

A/C No. 450 305 2990

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama