3
Mar

KEBERANIAN MENGAMPUNI

Mikha 7:18-20

Biarlah Ia kembali menyayangi kita, menghapuskan kesalahan-kesalahan kita dan melemparkan segala dosa kita ke dalam tubir-tubir laut.
(Mikha 7:19)

 

 

“Dan saya memilih untuk mengasihi …”, itulah perkataan Erik Fitzgerald, suami June Fitzgerald, pada Matt Swatzell yang telah merenggut nyawa istrinya. Kematian June ini terjadi akibat kelalaian Matt ketika menabrak kendaraan June. Padahal, saat itu June sedang hamil dan menantikan kelahiran buah hatinya. Kita bisa merasakan bagaimana hancurnya hati suami June ini. Meski demikian, keberanian mengampuni inilah yang menjadi berkat bagi dirinya sendiri dan juga Matt.

 

Pengampunan merupakan hal penting dalam pengajaran Kristen sampai saat ini. Kita melihat bagaimana Tuhan sendiri mau memberikan pengampunan kepada bangsa Israel yang telah mendukakan hati-Nya. Salah satu perilaku bangsa Israel yang mendukakan hati Tuhan adalah ketika pemimpin Israel justru membenci kebaikan dan mencintai kejahatan (Mi. 3:1-2). Meski demikian, dengan perantaraan Nabi Mikha, Tuhan menyampaikan pengampunan-Nya.

 

Youth, hari ini kita melihat Tuhan yang mau mengampuni umat-Nya. Dengan demikian, kita juga diajak untuk meneladan apa yang Tuhan lakukan pada umat-Nya, yaitu mau untuk mengampuni mereka yang mendukakan dan membuat kita bersedih. Memang hal ini bukanlah sesuatu yang sederhana. Mungkin saja saat ini ada orang-orang tertentu yang sulit untuk kita ampuni. Karena itu, marilah kita menundukkan diri di hadapan Tuhan dan memohon agar Roh Kudus memberikan kita keberanian untuk memberi pengampunan. Dengan begitu, orang akan melihat kesaksian hidup kita yang berani mengampuni dan menerima mereka yang pernah mendukakan hati kita.


1. Mengapa Tuhan mau mengampuni bangsa Israel?
2. Mengapa kita sulit mengampuni orang yang mendukakanhati kita?

 


Pokok Doa:

Keberanian untuk memberikan pengampunan.

Multiple Ajax Calendar

March 2023
S M T W T F S
« Feb   Apr »
 1234
567891011
12131415161718
19202122232425
262728293031  

Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:

Rp. 70.000,-/tahun

Rp. 8.000,-/eksemplar


Pembayaran melalui:

Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua

A/C No. 165 0000 558743

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama

Marketing


BCA Bidakara

A/C No. 450 558 9999

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama


Persembahan Kasih melalui:

BCA Bidakara

A/C No. 450 305 2990

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama