27
Mar

TUHAN MENJAGA KITA

Malaikat TUHAN berkemah di sekeliling orang-orang
yang takut akan Dia, lalu meluputkan mereka.
(Mzm. 34:8)

 

 

 

Oma Dorkas sudah berusia 80 tahun, tetapi tubuhnya masih sehat. Ia bisa menikmati makanan, berjalan dengan baik, dan pergi kebaktian di gereja. Ia tinggal bersama anak, menantu dan cucu. Tidak ada masalah yang berarti dalam hidupnya. Ia cukup uang dan perhatian dari keluarga. Namun, ada satu hal yang membuat hati Oma Dorkas risau. Setiap malam ia merasa takut dan gelisah. Ketika akan tidur, ia minta ditemani sampai ia terlelap. Ketika ditanya, apa yang membuat Oma Dorkas merasa resah saat akan tidur, ia menjawab bahwa ia takut malam gelap dan takut mati.

 

Tuhan menjaga anak-anak-Nya siang maupun malam. Tuhan memelihara kita saat kita sehat ataupun sakit. Tuhan mengerti semua yang kita alami saat kita senang maupun susah. Tuhan menyertai kita sejak kita muda sampai rambut kita putih. Bahkan, malaikat Tuhan diutus-Nya untuk menjaga kita. Bukankah Tuhan selalu menjamin hidup kita ketika firman Tuhan memberitahukan bahwa ada malaikat Tuhan yang berkemah mengelilingi kita? Ketika Sobat Lansia merasa khawatir, takut, atau cemas, rasakan kasih setia Tuhan. Tuhan selalu menjaga kita agar kita dapat merasa tenang baik siang maupun malam.

 

 

 

DOA:
Bapa yang selalu melihat apa yang terjadi di dalam hidup kami,
tolonglah kami untuk terus merasakan penyertaan-Mu. Ketika kami
takut, kami percaya ada para malaikat-Mu yang Kau utus untuk
menjaga kami. Amin.

Multiple Ajax Calendar

March 2023
S M T W T F S
« Feb   Apr »
 1234
567891011
12131415161718
19202122232425
262728293031  

Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:

Rp. 70.000,-/tahun

Rp. 8.000,-/eksemplar


Pembayaran melalui:

Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua

A/C No. 165 0000 558743

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama

Marketing


BCA Bidakara

A/C No. 450 558 9999

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama


Persembahan Kasih melalui:

BCA Bidakara

A/C No. 450 305 2990

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama