2
Jun

TEPAT MENGERJAKAN TUGAS

Imam Zadok telah membawa tabung tanduk berisi minyak dari dalam kemah,
lalu diurapinya Salomo.
(1 Raja-raja 1:39)

 

 

 

“Anak-anak, PR menggambar rumah harus diwarnai dengan menggunakan crayon. Jangan pakai pensil warna ataupun spidol!” pesan Ibu Nina kepada murid-murid di kelas Didi. Meskipun Didi lebih suka mewarnai dengan pensil warna, tetapi setibanya di rumah, Didi segera menggambar rumah dan mewarnainya dengan crayon. Didi mengerjakan PR tepat seperti pesan Ibu Nina.

 

Adik-adik, mengerjakan tugas tepat seperti yang diperintahkan adalah pilihan yang terbaik. Terkadang kita tergoda untuk tidak melakukan tugas seperti yang diminta. Imam Zadok, Nabi Natan dan Benaya bin Yoyada diperintahkan untuk mengerjakan tugas dari Raja Daud. Apakah perintah itu? Berhasilkah mereka mengerjakan perintah itu? Mari kita membaca 1 Raja-raja 1:32-40! Ternyata, mereka bertiga mengerjakan tepat seperti yang diperintahkan Raja Daud. Mereka melakukan pekerjaan yang berkenan kepada Tuhan.

 

Adik-adik, ayo kita mengerjakan tugas yang diberikan oleh guru atau orangtua tepat seperti yang mereka katakan. Jangan melawan atau membantah. Inilah yang berkenan kepada Tuhan.

 

 

Doa:

Bapa di Surga, tolong aku mengerjakan tugas tepat seperti yang
diperintahkan oleh guru atau orangtuaku. Dalam nama Tuhan
Yesus aku berdoa. Amin.

Multiple Ajax Calendar

June 2023
S M T W T F S
« May   Jul »
 123
45678910
11121314151617
18192021222324
252627282930  

Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:

Rp. 70.000,-/tahun

Rp. 8.000,-/eksemplar


Pembayaran melalui:

Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua

A/C No. 165 0000 558743

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama

Marketing


BCA Bidakara

A/C No. 450 558 9999

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama


Persembahan Kasih melalui:

BCA Bidakara

A/C No. 450 305 2990

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama