24
Oct

MEMBERI PENGARUH

Yeremia 23:9-15

“…sebab dari para nabi Yerusalem kefasikan telah menyebar ke seluruh negeri.”

(Yeremia 23:15)

 

 

 

 

Seorang anak berdiri di tepi danau dengan memegang batu-batu kecil di tangannya. Setiap kali ia melemparkan batu ke dalam danau, gelombang kecil terbentuk dan merambat ke seluruh permukaan air. Setiap lemparan batu yang ia lakukan mempengaruhi keadaan danau, meskipun hanya dengan cara yang sederhana. Hal ini mencerminkan bagaimana tindakan- tindakan kecil yang kita lakukan juga dapat memberi dampak bagi lingkungan di sekitar kita. Seperti batu yang dilemparkan ke dalam danau, tindakan kita bisa menjadi awal dari gelombang perubahan, baik itu dalam kehidupan sesama atau dalam kehidupan masyarakat yang lebih luas.

 

Karena kebohongan nabi-nabi palsu serta ketidaksetiaan para imam, kefasikan semakin merajalela di tengah umat Allah. Para pemimpin yang seharusnya menjadi contoh dan teladan, justru menjadi penyebab rusaknya kehidupan iman umat Allah. Yeremia menentang para nabi yang berbicara atas nama berhala atau bernubuat palsu bahwa Yehuda akan selalu aman dan damai. Beberapa imam Yehuda juga membiarkan peribadatan kepada berhala dan ritual yang tidak bermoral berlangsung di dalam Bait Allah. Terhadap semuanya itu, Tuhan memberikan kecaman. Tuhan akan menghukum orang-orang yang telah membawa pengaruh buruk dan menyesatkan umat Allah ke dalam dosa.

 

Youth, walaupun masih muda, keberadaan kita dapat memberi pengaruh bagi lingkungan di mana kita berada. Untuk itu, usahakanlah agar pengaruh yang kita nyatakan menjadi dampak yang positif dan bukan merusak. Ciptakanlah gelombang perubahan yang baik lewat sikap hidup kita sehari-hari!

 

 

1. Mengapa Tuhan mengecam para nabi dan imam kala itu?
2. Pengaruh positif apakah yang telah kita terima dari orang lain?

 


Pokok Doa: Keteladanan kaum muda.

Multiple Ajax Calendar

October 2024
S M T W T F S
« Sep    
 12345
6789101112
13141516171819
20212223242526
2728293031  

Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:

Rp. 70.000,-/tahun

Rp. 8.000,-/eksemplar


Pembayaran melalui:

Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua

A/C No. 165 0000 558743

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama

Marketing


BCA Bidakara

A/C No. 450 558 9999

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama


Persembahan Kasih melalui:

BCA Bidakara

A/C No. 450 305 2990

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama