5
Jan

PANJANG UMUR

Bacaan: Amsal 22:1-9

Imbalan kerendahan hati dan takut akan TUHAN
adalah kekayaan, kehormatan dan kehidupan.
(Amsal 22:4)

 

 

 

Ada banyak kisah raja-raja besar yang mendambakan umur panjang atau bahkan hidup abadi. Ada raja yang menyuruh tabib istana menciptakan ramuan panjang umur. Ada yang menyuruh panglima perangnya mengembara untuk menemukan pil yang bisa membuat orang hidup abadi. Mungkin kita tersenyum dan berkata, “Mana mungkin ada ramuan yang bisa membuat orang hidup selamanya?” Semua orang tahu bahwa setiap orang suatu saat akan mati. Tidak ada ramuan yang membuat orang bisa hidup abadi. Para raja yang punya banyak harta dan besar kekuasaannya, menjadi takut mati dan tidak ingin meninggalkan dunia ini.

 

Sahabat Senior, apakah kita juga pernah merasa takut mati? Ada yang takut mati karena belum siap bertemu Tuhan. Belum siap mempertanggung jawabkan kehidupannya. Ada pula yang masih senang menikmati kehidupan di dunia ini. Semua yang kita punya suatu saat harus kita tinggalkan. Ketika kepada kita ditanyakan apa yang kita inginkan dalam hidup, maka biarlah kita seperti penulis Amsal yang meminta kerendahan hati dan takut akan Tuhan. Kita tidak mencari kehidupan semu yang sekadar menawarkan kekayaan dan kehormatan. Ketika kita meminta kerendahan hati dan takut akan Tuhan, maka biarlah Tuhan menambahkan kepada kita sukacita sejati.

 

 

DOA:
Tuhan, ketika kami muda, banyak keinginan kami. Terima kasih
atas semua berkat yang telah Engkau berikan pada kami. Kini
Tuhan, apa pun keadaan kami, kami ingin hidup dalam rasa syukur
agar kami boleh merasakan damai bersama-Mu. Amin.

Multiple Ajax Calendar

January 2024
S M T W T F S
« Dec   Feb »
 123456
78910111213
14151617181920
21222324252627
28293031  

Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:

Rp. 70.000,-/tahun

Rp. 8.000,-/eksemplar


Pembayaran melalui:

Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua

A/C No. 165 0000 558743

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama

Marketing


BCA Bidakara

A/C No. 450 558 9999

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama


Persembahan Kasih melalui:

BCA Bidakara

A/C No. 450 305 2990

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama