22
May

DAMAI SEJAHTERA MELAMPAUI KETAKUTAN

Bacaan: Yohanes 20:19-23

Kata Yesus sekali lagi,”Damai sejahtera bagi kamu! Sama seperti Bapa mengutus Aku, sekarang Aku juga mengutus kamu.”

(Yoh. 20:21)

 

 

 

Setiap manusia pasti pernah merasa takut. Masa pandemi 4 tahun lalu membuat semua manusia belajar tentang rasa takut. Takut terhadap penyebaran virus corona hingga takut sendirian. Rasa takut, tanpa disadari akan membuat diri kita menjadi tertutup pada orang lain, hanya mau berdiam diri di tempat yang kita pikir aman untuk berlindung. Padahal hingga ke ujung dunia pun tak ada tempat berlindung yang betul-betul aman. Seperti seekor kura-kura yang mempunyai cangkang yang kuat untuk melindunginya, suatu hari cangkang itu pun tidak akan selamanya melindunginya.

 

Inilah rasa takut yang sedang dirasakan para murid Yesus. Mereka mengunci diri mereka di sebuah ruangan yang tertutup. Mereka pikir mereka akan aman di ruangan itu. Ketakutan terhadap orang Yahudi yang mungkin akan mengincar nyawa mereka setelah Yesus mati di kayu salib. Mereka tidak lagi bebas untuk melakukan pekerjaan mereka dan karya Injil terhenti karena mereka takut. Namun, di saat penuh dengan ketakutan itu, Yesus hadir membawa damai sejahtera. Damai sejahtera yang Yesus berikan adalah jaminan bagi para murid untuk berani keluar dari ketakutan mereka. Damai sejahtera yang membuat para murid berani menghadapi dan menyelesaikan ketakutan mereka. Damai sejahtera yang membuat mereka menjadi utusan Bapa mengabarkan Injil tentang Yesus yang hidup dan bangkit. Yesus memberikan kita damai sejahtera dari Bapa, percayalah!

 

 

DOA:

Ya Allah, kami mengakui bahwa kami takut. Ketakutan kami dalam menghadapi pergumulan dan tantangan membuat kami bersembunyi. Berilah kami damai sejahtera dari-Mu yang menjadi sumber keberanian kami untuk bersaksi tentang kasih-Mu. Amin.

Multiple Ajax Calendar

May 2024
S M T W T F S
« Apr    
 1234
567891011
12131415161718
19202122232425
262728293031  

Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:

Rp. 75.000,-/tahun

Rp. 12.500,-/eksemplar


Pembayaran melalui:

Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua

A/C No. 165 0000 558743

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama

Marketing


BCA Bidakara

A/C No. 450 558 9999

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama


Persembahan Kasih melalui:

BCA Bidakara

A/C No. 450 305 2990

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama