1
Dec

SUNGGUH AMAT BAIK

Kejadian 1:26-31

Maka Allah melihat segala yang dijadikan-Nya itu,

sungguh amat baik.

(Kejadian 1:31)

 

 

 

Teens, coba simak sebuah puisi karya Isabella Novisma Sinulingga yang berjudul “Pot Cantik yang Berproses” berikut ini: Ia adalah Teman Terbaik yang menghargai setiap hal. Aku adalah bejana yang telah retak berkali-kali dan kemungkinan akan retak lagi. Aku adalah bejana dengan banyak warna dan pola yang terlihat tidak harmonis. Aku adalah bejana yang dibentuk seperti wadah plastik yang dipakai pengemis untuk mendapat segenggam beras. Namun, aku dicintai oleh Sang Penjunan.

 

 

Seluruh alam ciptaan merupakan karya tangan Allah sendiri. Pada hari ketika Allah menciptakan manusia, mahakarya-Nya, ciptaan-Nya telah lengkap. Dia melihat semua yang telah diciptakan-Nya dan menyatakan “sungguh amat baik!” Allah melihat semua yang telah diciptakan-Nya itu sungguh amat baik. Mereka yang hidup dengan disabilitas maupun tidak adalah ciptaan Allah yang sungguh amat baik. Namun, umumnya, mereka yang hidup dengan disabilitas, misalnya: autisme, ADHD, down syndrome, tunarungu, tunanetra, tunadaksa, dan lain-lain, sering kali dianggap tidak baik, tidak sempurna, dan aneh oleh orang-orang di sekitarnya. Mereka dihindari oleh sesamanya dan terkadang oleh keluarganya sendiri. Kamu mungkin pernah mendengar nama-nama seperti Fanny Crosby, Helen Keller, Nick Vujicic, dengan segala keunikannya, kekurangan dan kelebihannya. Melalui diri dan karya mereka, Tuhan memiliki rencana bagi dunia.

 

 

Teens, jangan menganggap Allah tidak baik, ketika kita belum mengerti maksud dan rencana-Nya. Keberadaan diri kita yang unik, dengan talenta kita masing-masing, di dalamnya tentu ada rencana Tuhan demi kebaikan sesama dan bahkan dunia. Yakinlah bahwa segala yang dijadikan Tuhan atas diri kita adalah sungguh amat baik!

Multiple Ajax Calendar

December 2020
S M T W T F S
« Nov   Jan »
 12345
6789101112
13141516171819
20212223242526
2728293031  

Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:

Rp. 70.000,-/tahun

Rp. 8.000,-/eksemplar


Pembayaran melalui:

Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua

A/C No. 165 0000 558743

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama

Marketing


BCA Bidakara

A/C No. 450 558 9999

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama


Persembahan Kasih melalui:

BCA Bidakara

A/C No. 450 305 2990

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama