16
Nov

TULANG-TULANG YANG HIDUP

“Beginilah firman Tuhan ALLAH kepada tulang-tulang ini:

Aku memberi nafas hidup di dalammu, supaya kamu hidup kembali.”

(Yeh. 37:5)

 

 

 

Konon ada seorang raja Spanyol yang sangat membanggakan para leluhurnya. Ia bersikap kejam dan lalim kepada rakyat yang lemah dan dianggapnya berderajat rendah. Suatu ketika sang raja bepergian bersama para pengiringnya melewati padang di Aragon. Di padang itu terjadi peperangan bertahun-tahun sebelumnya, di mana ayahnya gugur bersama ribuan rakyatnya. Ketika ia tiba di tempat itu, ada seorang ulama mengaduk-aduk setumpuk besar tulang-belulang. “Apa yang kau lakukan di situ?” tanya sang raja. “Ampun Yang Mulia,” jawab sang ulama, “ketika saya mendengar bahwa Anda akan datang ke sini, saya memutuskan untuk mengumpulkan tulang-belulang ayah Anda untuk menyerahkannya kepada Anda. Namun, saya tidak dapat menemukannya. Tulang-belulang ini sama saja semua, baik tulang belulang para petani, orang miskin, pengemis, dan para budak.”

 

 

Sobat Lansia, akan menjadi apakah kita ini setelah kita mati? Kita semua akan sama saja. Yang tertinggal hanya tulang-belulang yang pada suatu waktu akan menjadi debu juga. Lalu apakah artinya hidup ini jika kita hanya akan menjadi tumpukan tulang belulang dan debu? Yang menjadikan hidup ini berarti memang hanyalah Roh Allah yang hidup di dalam kita.

 

 

DOA:

Tuhan, biarlah Roh-Mu menghidupkan kami,

sehingga kami hidup sepenuh-penuhnya sepanjang hidup kami,

dan tetap hidup bahkan ketika kami sudah mati. Amin.

Multiple Ajax Calendar

November 2020
S M T W T F S
« Oct   Dec »
1234567
891011121314
15161718192021
22232425262728
2930  

Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:

Rp. 70.000,-/tahun

Rp. 8.000,-/eksemplar


Pembayaran melalui:

Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua

A/C No. 165 0000 558743

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama

Marketing


BCA Bidakara

A/C No. 450 558 9999

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama


Persembahan Kasih melalui:

BCA Bidakara

A/C No. 450 305 2990

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama