
KEKUATAN BARU

Dia memberi kekuatan kepada yang lelah dan
menambah semangat kepada yang tiada berdaya.
(Yesaya 40:29)
Siapa yang tidak suka balon? Biasanya anak-anak kecil suka balon, tetapi tidak sedikit orang dewasa, bahkan oma dan opa, juga suka balon. Balon dengan berbagai ukuran dan warna yang dirangkai dengan bagus sangat menarik dan dapat memperindah ruangan pesta. Ada balon yang diisi udara biasa, ada yang diisi gas helium. Balon yang diisi gas helium bisa terbang tinggi. Setiap balon memiliki batas kekuatan masing-masing. Kita tidak dapat mengisi balon dengan udara atau gas helium sebanyakbanyaknya supaya makin besar. Jika udara atau gas helium yang kita isikan melebihi batas kekuatan, balon akan meletus.
Setiap orang juga memiliki batas kesanggupan menanggung kesulitan hidup. Ada yang kuat, tetapi ada juga yang rapuh. Karena itu, kita mungkin pernah mendengar ada orang yang penderitaan hidupnya begitu tak tertanggungkan sehingga ia menjadi sakit. Ada yang sakit lambung, tekanan darah tinggi, sakit kepala berkepanjangan, tidak bisa tidur, dan sebagainya. Bahkan, tidak sedikit yang mengalami gangguan jiwa atau meninggal dunia. Kita harus terus bersandar pada Tuhan dan mencari kekuatan dari Tuhan, karena hanya Tuhan yang dapat menolong kita memberi kekuatan dan semangat baru untuk menghadapi masalah hidup.
DOA:
Tuhan, ada kalanya kami merasa tak berdaya lagi menghadapi beban
hidup kami. Tolonglah kami untuk dekat pada-Mu sehingga kami
mendapatkan kekuatan baru untuk melanjutkan perjalanan hidup
kami. Amin.
Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:
Rp. 70.000,-/tahun
Rp. 8.000,-/eksemplar
Pembayaran melalui:
Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua
A/C No. 165 0000 558743
a.n. Yayasan Komunikasi Bersama
Marketing
BCA Bidakara
A/C No. 450 558 9999
a.n. Yayasan Komunikasi Bersama
Persembahan Kasih melalui:
BCA Bidakara
A/C No. 450 305 2990
a.n. Yayasan Komunikasi Bersama