8
Jun

MENGELUARKAN BUAH DALAM KETEKUNAN

Bacaan: Lukas 8:4-15

Yang di tanah yang baik artinya orang-orang mendengar firman itu, menyimpannya dalam hati yang baik, dan mengeluarkan buah dalam ketekunan.

(Luk. 8:15)

 

 

 

Ada beberapa pohon pepaya di taman sebuah gereja. Pohon-pohon ini menakjubkan, karena nyaris sepanjang tahun ia berbuah. Buahnya tak terlalu besar, tetapi manisnya luar biasa. Warnanya merona menggoda. Para penatua dan jemaat antri menanti buahnya matang, dan pekerja kebun gereja akan membaginya sesuai urutan antri. Di musim hujan buahnya manis, saat kemarau, tambah manis. Semua yang beruntung kebagian pasti merasa senang.

 

Seorang Kristen yang berakar pada Kristus, pastilah mengalami pertumbuhan rohani, dan akhirnya mengeluarkan buah yang baik dalam hidupnya. Semua proses itu dimulai dengan satu langkah penting, menyimpan firman Tuhan dalam hati yang baik. Firman yang didengar, betul-betul dipandang sesuatu yang berharga. Harta yang harus disimpan baik-baik di dalam hati kita. Sahabat Senior, kita beruntung sempat mengalami masa digital yang sangat canggih saat ini. Kita kini memiliki banyak sumber untuk mendengar firman Tuhan, termasuk melalui Youtube renungan kita, Jendela Hati. Firman yang disimpan di dalam hati, pada saat diperlukan untuk melangkah, ia akan muncul ke permukaan. Firman itu menerangi jalan kita. Kita akan dikuatkan olehnya, untuk setia, dan tekun terus berbuah manis bagi Tuhan di tiap musim kehidupan.

 

 

DOA:

Bapa, firman-Mu adalah pelita bagi kaki kami, dan terang bagi jalan kami. Firman-Mu membuat kami tahu kehendak-Mu. Olehnya jua kami jadi mampu menghasilkan buah dalam ketekunan bagi kemuliaan-Mu di bumi ini. Terpujilah Engkau ya Tuhan. Amin.

Multiple Ajax Calendar

June 2024
S M T W T F S
« May   Jul »
 1
2345678
9101112131415
16171819202122
23242526272829
30  

Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:

Rp. 70.000,-/tahun

Rp. 8.000,-/eksemplar


Pembayaran melalui:

Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua

A/C No. 165 0000 558743

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama

Marketing


BCA Bidakara

A/C No. 450 558 9999

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama


Persembahan Kasih melalui:

BCA Bidakara

A/C No. 450 305 2990

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama