1
Aug

ALLAH TIDAK MEMBIARKAN

Kejadian 31:1-21

Tetapi ayahmu telah berlaku curang kepadaku

dan telah sepuluh kali mengubah upahku,

tetapi Allah tidak membiarkan dia berbuat jahat kepadaku

(Kej. 31:7)

 

 

 

Setiap memasuki bulan Agustus, warga Indonesia antusias mempersiapkan perayaan HUT kemerdekaan Republik Indonesia. Perayaan itu dilakukan sembari mengingat pengorbanan setiap orang Indonesia, tua, muda, laki-laki dan perempuan yang telah bahu membahu dengan gigih dan tanpa pamrih berjuang bersama demi kemerdekaan Indonesia. Namun, selain hasil pengorbanan para pejuang, kita pun meyakini bahwa kemerdekaan Indonesia juga diraih karena campur tangan Tuhan yang tidak membiarkan penindasan, penjajahan dan kejahatan yang dilakukan oleh sesama manusia.

 

 

Keyakinan semacam ini juga dimiliki Yakub. Situasi kehidupannya di rumah Laban mengalami perubahan. Anak-anak Laban tak menyukai keberadaannya. Laban pun berulang kali mengubah upah yang sudah disepakati bersama Yakub. Sikap Laban berubah terhadapnya. Yakub sesungguhnya geram, tetapi ia tidak berdaya. Maka, ketika Allah menyuruhnya kembali ke negeri nenek moyangnya, itu menjadi suatu pernyataan bahwa Allah tidak membiarkan kecurangan dan kejahatan dialaminya.

 

 

Dalam hidup kita mungkin saja kita juga mengalami kecurangan atau kejahatan. Kita tak berdaya untuk menghindar. Namun, percayalah Allah akan bertindak dengan cara-Nya. Yang perlu kita lakukan ialah berserah diri dengan hidup seturut kehendak-Nya. Maka kita akan menyaksikan kehadiran dan keadilan Allah.

 

 

DOA:

Mampukan kami percaya kepada-Mu di tengah kecurangan

atau kejahatan yang kami alami karena Engkau tidak membiarkan.

Mzm. 17:1-7, 15; Kej. 31:1-21; Mat. 7:7-11

Multiple Ajax Calendar

August 2020
S M T W T F S
« Jul   Sep »
 1
2345678
9101112131415
16171819202122
23242526272829
3031  

Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:

Rp. 70.000,-/tahun

Rp. 8.000,-/eksemplar


Pembayaran melalui:

Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua

A/C No. 165 0000 558743

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama

Marketing


BCA Bidakara

A/C No. 450 558 9999

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama


Persembahan Kasih melalui:

BCA Bidakara

A/C No. 450 305 2990

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama