7
Aug

MENJADI PENJAGA SAUDARA

Firman TUHAN kepada Kain: “Di mana Habel, adikmu itu?”

Jawabnya: “Aku tidak tahu! Apakah aku penjaga adikku?”

(Kej. 4:9)

 

 

 

Pak Mardi yang berusia tujuh puluh tahunan diminta menjadi penatua oleh jemaat di mana dia bergereja. Salah satu pertimbangan memilih beliau justru terutama karena walaupun usianya sudah lanjut, tetapi beliau tidak canggung bergaul dengan mereka yang usianya jauh lebih muda. Beliau juga suka belajar dan tidak pernah malu bertanya kalau ada hal-hal yang baru. Setelah setahun berjalan dia mau mengundurkan diri karena merasa tidak begitu banyak berfungsi. Pendeta mengingatkan bahwa memang sejak semula tugasnya adalah menjaga dan menemani yang muda-muda supaya tidak kebablasan dalam segala hal. Dalam hal ini Pak Mardi berhasil.

 

 

Pak Mardi tidak bersikap seperti Kain yang ketika ditanya oleh Tuhan mengenai keberadaan Habil, adiknya, menjawab, “Apakah aku penjaga adikku?” Memang seharusnya menjadi tugas Kain untuk memperhatikan adiknya, menjaganya, mendampinginya jika dia ada masalah, bahkan menegurnya jika adiknya melakukan sesuatu yang tidak sepantasnya. Di usia lanjut ini, kita memang tidak bisa bergerak cepat ke sana kemari, tapi kita masih dapat menjadi orangtua dan sahabat bagi orang-orang di sekitar kita. Menjaga mereka agar tetap di jalan Tuhan.

 

 

DOA:

Tuhan, kondisi fisik kami yang makin lanjut usia

tidak lagi memungkinkan kami bergerak cepat, tetap tolonglah kami,

agar dalam diam pun kehadiran kami dapat berguna bagi mereka

yang ada di sekitar kami. Amin.

Multiple Ajax Calendar

August 2020
S M T W T F S
« Jul   Sep »
 1
2345678
9101112131415
16171819202122
23242526272829
3031  

Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:

Rp. 70.000,-/tahun

Rp. 8.000,-/eksemplar


Pembayaran melalui:

Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua

A/C No. 165 0000 558743

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama

Marketing


BCA Bidakara

A/C No. 450 558 9999

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama


Persembahan Kasih melalui:

BCA Bidakara

A/C No. 450 305 2990

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama