11
Feb

INGATLAH TUHAN!

Mazmur 115

TUHAN telah mengingat kita; Ia akan memberkati, memberkati kaum Israel, memberkati kaum Harun.

(Mazmur 115:12)

 

 

 

Lupa adalah kondisi yang bisa terjadi pada siapa saja. Bukan hanya dialami oleh kaum lanjut usia, anak-anak muda pun bisa mengalaminya. Perbedaannya ialah sampai pada tingkat apa sebuah kenangan itu hilang, atau bahkan kita sama sekali tidak bisa mengingatnya kembali.

 

Bangsa Israel dikenal sebagai bangsa yang tegar tengkuk. Iman mereka mudah sekali goyah karena situasi yang mereka hadapi. Mereka membuat patung-patung ilah lain selain Allah. Bahkan, patung itu dibuat lengkap dengan anggota-anggota tubuhnya. Pemazmur mengkritik tajam hal tersebut dengan mengatakan bahwa sekalipun patung- patung ilah itu dibuat sedemikian rupa, mereka tidak akan mampu menyaingi Allah, Sang Maha Kuasa. Bagi pemazmur, kemuliaan hanyalah milik Allah semata. Meski Bangsa Israel meninggalkan-Nya, Allah tetap mengingat mereka. Allah tidak serta merta menghukum dan meninggalkan mereka. Pemazmur menegaskan agar Bangsa Israel hanya percaya kepada Tuhan, Sumber Pertolongan.

 

Ada banyak kondisi tidak menyenangkan yang bisa kita jadikan alasan untuk berpaling dari Tuhan dan meninggalkan- Nya. Namun, Allah tidak pernah meninggalkan kita. Ia mengingat kita, bahkan ketika kita menjauh dari-Nya. Bukan hanya mengingat semata, melainkan Tuhan juga akan memberi berkat-Nya atas kita. Jadi, ingatlah selalu pada Tuhan dan bukan kepada hal-hal duniawi yang fana.

 

 

DOA:

Ya Tuhan, bagi-Mulah segala kemuliaan. Kiranya Engkau selalu mengingat kami, sekalipun kami menjauh dari-Mu. Amin.

 

 

1 Sam. 9:15-10:1b; Mzm. 115; 1 Tim. 3:1-9

Multiple Ajax Calendar

February 2025
S M T W T F S
« Jan    
 1
2345678
9101112131415
16171819202122
232425262728  

Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:

Rp. 70.000,-/tahun

Rp. 8.000,-/eksemplar


Pembayaran melalui:

Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua

A/C No. 165 0000 558743

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama

Marketing


BCA Bidakara

A/C No. 450 558 9999

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama


Persembahan Kasih melalui:

BCA Bidakara

A/C No. 450 305 2990

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama