25
Mar

TUHAN PEDULI

Matius 9:27-34

Ketika Yesus meneruskan perjalanan-Nya dari sana,

dua orang buta mengikuti-Nya sambil berseru-seru dan berkata:

“Kasihanilah kami, hai Anak Daud.”

(Mat. 9:27)

 

 

 

Pernahkah Anda berdoa dengan serius untuk sebuah kebutuhan yang teramat penting? Apakah doa Anda langsung dijawab Tuhan? Tidak sedikit orang menjadi kecewa lantaran doanya tidak segera dijawab; seolah Tuhan masa bodoh dan tidak mau mendengar.

 

 

Dikisahkan, suatu kali Yesus tidak peduli dengan seruan dua orang buta yang berteriak mengikuti-Nya, “Kasihanilah kami, hai Anak Daud” (Mat. 9:27). Mengapa Yesus tidak segera menanggapi? Yesus menghendaki kepastian bahwa mereka sungguh-sungguh dan tulus menginginkan pertolongan-Nya. Sebab, tidak mustahil mereka berteriak mengikuti tren orang banyak yang suka mengelu-elukan-Nya. Yesus ingin memastikan bahwa permintaan mereka tidak dibuat-buat dan kebutuhan mereka memang nyata. Yesus juga menghendaki mereka berdua bertemu langsung dengan-Nya, maka mereka harus menemui-Nya di rumah. Dalam pertemuan itu, sekali lagi Yesus mengonfirmasi mereka, “Percayakan kamu, bahwa Aku dapat melakukannya?” (Mat. 9:28). Di akhir cerita, Yesus memulihkan kedua orang buta itu.

 

 

Jangan terburu kecewa ketika kita berseru pada Tuhan, namun seolah Dia tidak peduli. Siapa tahu, Ia ingin kita melihat apakah yang kita minta itu adalah kebutuhan kita atau jangan-jangan hanya ikut tren orang banyak? Siapa tahu juga dengan jalan itu, Tuhan ingin kita lebih dekat lagi. Ia ingin mendekat dalam relasi yang lebih intim!

 

 

REFLEKSI:

Kepedulian Tuhan tidak diukur cepatnya Dia menanggapi doa kita.

Namun, tepat memberikan apa yang kita perlukan.

Mzm. 146; Yes. 60:17-22; Mat. 9:27-34

Multiple Ajax Calendar

March 2020
S M T W T F S
« Feb   Apr »
1234567
891011121314
15161718192021
22232425262728
293031  

Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:

Rp. 70.000,-/tahun

Rp. 8.000,-/eksemplar


Pembayaran melalui:

Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua

A/C No. 165 0000 558743

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama

Marketing


BCA Bidakara

A/C No. 450 558 9999

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama


Persembahan Kasih melalui:

BCA Bidakara

A/C No. 450 305 2990

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama