30
Mar

PAKAI TONGKAT

Adapun mata Israel telah kabur karena tuanya,

jadi ia tidak dapat lagi melihat.

(Kej. 48:10)

 

 

 

Beberapa kali Opa Jaya jatuh di rumah. Dokter mengatakan bahwa penglihatan Opa Jaya dan kakinya sudah mulai melemah. Wajar karena usia beliau sudah 83 tahun. Puji Tuhan, Opa Jaya tidak mengalami sakit yang berkepanjangan. Akhirnya, anak-anaknya sepakat untuk membelikan Opa Jaya sebuah tongkat. Dengan adanya tongkat ini, mereka berharap Opa Jaya tidak terjatuh lagi. Namun, Opa Jaya tidak senang dengan tongkat itu. “Kalian pikir aku sudah tua. Kalian pikir aku tidak bisa berjalan dengan kedua kakiku lagi. Aku tidak akan memakai tongkat ini. Kembalikan saja tongkat itu ke toko.”

 

 

Sobat Lansia, setiap kita pasti akan mengalami penuaan. Artinya, anggota-anggota tubuh kita pun bisa mengalami kemunduran. Penglihatan, penciuman, pendengaran, tangan atau kaki yang melemah. Tentu masing-masing orang memiliki kemunduran yang berbeda-beda. Namun, satu hal yang penting adalah berdamai dengan kemunduran tersebut. Memang tidak mudah. Ada rasa jengkel atau kesal karena kita tidak lagi dapat melakukan aktivitas seperti sepuluh tahun yang lalu. Mintalah kekuatan dari Tuhan agar kita dapat berdamai dengan kemunduran tubuh kita.

 

 

DOA:

Ya, Bapa, mampukanlah aku

untuk menerima keterbatasan tubuhku di usia lanjut ini. Amin.

Multiple Ajax Calendar

March 2020
S M T W T F S
« Feb   Apr »
1234567
891011121314
15161718192021
22232425262728
293031  

Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:

Rp. 70.000,-/tahun

Rp. 8.000,-/eksemplar


Pembayaran melalui:

Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua

A/C No. 165 0000 558743

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama

Marketing


BCA Bidakara

A/C No. 450 558 9999

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama


Persembahan Kasih melalui:

BCA Bidakara

A/C No. 450 305 2990

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama