27
Feb

JALAN BERGELOMBANG, JALAN KEHIDUPAN

Ibrani 2:10-18

… Ia sendiri telah menderita karena pencobaaan, maka Ia dapat menolong mereka yang dicobai.
(Ibr. 2:18)

 

 

Dalam renungan kemarin, firman Tuhan mengisahkan pertarungan Yesus dengan keinsanan-Nya. Posisi Yesus adalah dapat menang atau kalah. Hari ini, Surat Ibrani mempertegas bahwa posisi dapat menang atau kalah itu membawa Yesus pada penderitaan. Yesus menderita karena pencobaan itu. Ketika akhirnya Yesus menang atas pertarungan itu, bukan karena telah ditentukan sejak awal, melainkan karena keteguhan-Nya pada perintah Bapa-Nya.

 

Hampir tidak ada umat beriman yang jalannya mulus. Semestinya memang umat beriman berjalan di jalan bergelombang: kadang menurun, kadang rata, dan kadang menanjak. Jalan rata dengan rutinitas dan serba beres membuat umat beriman terlena sehingga tergoda lengah. Jalan menurun yang berarti semuanya menjadi serbamudah adalah godaan bagi umat beriman untuk menikmatinya, tetapi harus berhatihati supaya tidak terjerumus. Jalan menanjak penuh ujian dan kesulitan adalah cobaan bagi umat beriman untuk berhenti dan mundur, tetapi ada perolehan di tempat tinggi sana. Berjalan di jalan bergelombang kehidupan yang wajar itu, Yesus menjadi sama dengan umat dan mendapat bagian dalam keadaan umat-Nya.

 

Jalan bergelombang adalah jalan hidup kita. Jalan bergelombang bukanlah untuk terlalu dinikmati sampai lupa diri atau dihindari. Jalan bergelombang adalah jalan hidup kita, jalan hidup semua orang, yang disediakan Allah untuk kita jalani.

 


DOA:
Kuatkanlah saya di dalam gelombang kehidupanuntuk terus melangkah bersama-Mu. Amin.


Mzm. 32; 1Raj. 19:1-8; Ibr. 2:10-18

Multiple Ajax Calendar

February 2023
S M T W T F S
« Jan   Mar »
 1234
567891011
12131415161718
19202122232425
262728  

Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:

Rp. 70.000,-/tahun

Rp. 8.000,-/eksemplar


Pembayaran melalui:

Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua

A/C No. 165 0000 558743

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama

Marketing


BCA Bidakara

A/C No. 450 558 9999

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama


Persembahan Kasih melalui:

BCA Bidakara

A/C No. 450 305 2990

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama