20
Sep

BERTOBATLAH!

Yakobus 4:8-17

Mendekatlah kepada Allah, dan Ia akan mendekat kepadamu. Tahirkanlah tanganmu, hai orang-orang berdosa! dan sucikanlah hatimu, hai kamu yang mendua hati!

(Yak. 4:8)

 

Ada seorang ibu yang kerap melakukan tindakan kekerasan pada anak-anaknya karena memiliki permasalahan dan beban mental yang berat. Setiap kali setelah melakukan kekerasan, ia pun merasa sangat menyesal. Terkadang ia menangis dan meminta maaf kepada anak-anaknya, tetapi keesokan harinya ia kembali melakukan hal yang sama. Tangan yang seharusnya menjadi berkat justru dipakai untuk mendatangkan derita dan celaka bagi orang lain.

 

Hubungan dengan Tuhan memengaruhi kualitas hidup seseorang dan bagaimana ia mengisi kehidupan itu sendiri. Yakobus mengungkapkan bahwa kerendahan hati adalah wujud hubungan yang dekat dengan Tuhan (ay. 6). Orang yang rendah hati adalah orang yang menyadari bahwa ia membutuhkan dan selalu rindu bergantung pada Tuhan. Dalam konteks Yakobus 4, kerendahan hati dan ajakan mendekatkan diri kepada Tuhan dikaitkan dengan pertobatan. Karena itulah, Yakobus mendorong umat untuk menahirkan tangan dan menyucikan hati. Dengan demikian, apa yang dilakukan, dikatakan dan dipikirkan akan menjadi berkat.

 

Youth, kedekatan dengan Tuhan menolong kita untuk menyadari kesalahan kita dan membawa kita kepada pertobatan. Perubahan menjadi wujud pertobatan dan syukur atas kasih serta kemurahan Tuhan. Pertobatan melibatkan dua aspek, yaitu penyesalan akan dosa dan komitmen untuk memercayakan diri kepada Tuhan dan tidak lagi hidup dalam dosa. Artinya, kita secara aktif mengambil keputusan untuk bertobat dan menerima Kristus. Memang, pertobatan tidak terjadi secara instan, melainkan sebuah proses. Berusahalah!

 

1. Bagaimana caranya agar orang berdosa bisa mendekat kepada Allah?

2. Bagaimana cara kita menahirkan tangan dan menyucikan hati?

 

Pokok Doa : Dimampukan untuk bertobat dan dekat pada Tuhan.

Multiple Ajax Calendar

September 2021
S M T W T F S
« Aug   Oct »
 1234
567891011
12131415161718
19202122232425
2627282930  

Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:

Rp. 70.000,-/tahun

Rp. 8.000,-/eksemplar


Pembayaran melalui:

Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua

A/C No. 165 0000 558743

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama

Marketing


BCA Bidakara

A/C No. 450 558 9999

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama


Persembahan Kasih melalui:

BCA Bidakara

A/C No. 450 305 2990

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama