27
Sep

MINTALAH ROH KUDUS

“Ia akan memberikan Roh Kudus kepada mereka yang meminta kepada-Nya.”

(Lukas 11:13)

 

 

Kiki akan tampil menyanyi, tetapi ia sangat gugup. Kening dan tangannya basah oleh keringat. “Kamu pasti bisa, Ki. Jangan lupa berdoa,” bisik Mama kepada Kiki. Kiki pun berdoa dalam hati. Hatinya mulai tenang. Ketika namanya dipanggil, ia maju dengan percaya diri.

 

Adik-adik, dalam Kitab Kisah Para Rasul, kita membaca bahwa Roh Kudus memiliki peran yang sangat penting dalam Pekabaran Injil. Setelah murid-murid dibaptis dan dipenuhi Roh Kudus, mereka menjadi berani dan tahu bagaimana memberitakan Injil. Bagaimana dengan kita? Mungkinkah kita juga memiliki Roh Kudus? Mari kita membaca Lukas 11:9-13! Tuhan Yesus sudah mengajarkan bagaimana caranya agar kita memperoleh Roh Kudus. “Mintalah!” kata Yesus. Tuhan, Allah Bapa kita, akan memberikannya kepada kita.

 

Adik-adik, Roh Kudus adalah sumber kekuatan, hikmat dan penghibur kita. Apa pun yang kita lakukan, berdoalah dan mintalah Roh Kudus, maka Bapa akan memberikannya kepada kita.

 

Doa :

Bapa di Surga, berikanlah kami Roh Kudus-Mu. Dalam nama Tuhan Yesus aku berdoa. Amin.

Multiple Ajax Calendar

September 2021
S M T W T F S
« Aug   Oct »
 1234
567891011
12131415161718
19202122232425
2627282930  

Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:

Rp. 70.000,-/tahun

Rp. 8.000,-/eksemplar


Pembayaran melalui:

Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua

A/C No. 165 0000 558743

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama

Marketing


BCA Bidakara

A/C No. 450 558 9999

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama


Persembahan Kasih melalui:

BCA Bidakara

A/C No. 450 305 2990

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama