7
Feb

HABIS GELAP TERBITLAH TERANG

Mazmur 102:12-28

Engkaulah yang akan bangkit dan menyayangi Sion, sebab sudah waktunya untuk mengasihaninya, sudah tiba waktu yang ditetapkan.

(Mzm. 102:14)

 

 

 

Habis gelap terbitlah terang adalah kumpulan surat-surat R.A Kartini kepada rekannya di Belanda, yang dijadikan sebuah buku inspiratif. Ia dikenal sebagai seorang pahlawan perempuan, yang kehidupannya menjadi bukti penderitaan yang dialami kaum perempuan, yakni diskriminasi tentang bagaimana perempuan tidak dapat menentukan sendiri pilihan dan arah hidupnya, serta tiadanya kesempatan untuk mendapatkan pendidikan sebagaimana laki-laki. Keadaan seperti itu sungguh menghancurkan, tetapi Kartini memiliki harapan bahwa kelak keadaan akan berubah menjadi lebih baik.

 

Mazmur dalam bacaan kita hari ini adalah doa seorang yang sengsara pada waktu ia lemah lesu dan ia mengadu kepada Tuhan. Penderitaan yang dihadapi oleh pemazmur tidak membuatnya kehilangan pengharapan, seperti yang tertulis dalam ayat hari ini. Pemazmur meyakini telah tiba waktunya bagi Tuhan untuk memulihkan keadaan Sion, yang berarti pemulihan penderitaannya. Umat yang nyaris berputus asa akan segera melihat kemuliaan Allah saat membangun kembali Sion di hadapan bangsa-bangsa. Harapan itu membuat pemazmur tetap bertahan meski berada dalam penderitaan.

 

Youth, sebagai muda-mudi kamu mungkin mengalami beratnya hidup: tuntutan untuk sukses dengan cepat dari orangtua, berada dalam hubungan yang toksik, merasa minder karena berbeda dari teman-teman, atau berbagai pergumulan lainnya. Namun, hari ini kamu diingatkan untuk tetap berpengharapan dan senantiasa tekun menantikan waktu Tuhan untuk memulihkan keadaanmu.

 

1 . Apa yang membuat pemazmur tetap memuji Allah dalam deritanya?

2 . Bagaimana kamu dapat merawat harapan dalam hidupmu?

 

 

Pokok Doa:    Tidak mudah putus asa ketika mengalami penderitaan.

Multiple Ajax Calendar

February 2024
S M T W T F S
« Jan   Mar »
 123
45678910
11121314151617
18192021222324
2526272829  

Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:

Rp. 70.000,-/tahun

Rp. 8.000,-/eksemplar


Pembayaran melalui:

Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua

A/C No. 165 0000 558743

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama

Marketing


BCA Bidakara

A/C No. 450 558 9999

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama


Persembahan Kasih melalui:

BCA Bidakara

A/C No. 450 305 2990

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama