29
Feb

TUHAN LEBIH PENTING DARI AKU

2 Korintus 4 : 1 – 15

Sebab, bukan diri kami yang kami beritakan, tetapi Yesus Kristus sebagai Tuhan,

(2 Kor. 4:5a)

 

 

 

Semasa mudanya Opa Dino telah melalui berbagai macam tantangan kehidupan. Ia pernah hidup sangat sulit; untuk makan sehari-hari pun Opa Dino harus bekerja dari pagi buta sampai malam hari. Opa Dino berusaha keras sampai akhirnya bisa mempunyai modal untuk membuka usaha mie ayam. Usaha mie ayam Opa Dino berhasil. Anak cucunya bisa menikmati hasil kerja keras Opa Dino selama ini. Mereka bisa sekolah yang tinggi, melebarkan kepak sayap bisnis di berbagai sektor lainnya. Saat ini Opa Dino sudah tua dan menikmati waktu luangnya dengan rutin mengajak kawan-kawannya berkumpul serta terlibat aktif dalam kegiatan usia emas di gereja. Namun, di dalam obrolan Opa Dino bersama orang lain, Opa Dino kerap membanggakan diri seolah- olah keberhasilannya terjadi hanya karena kemampuannya. Opa Dino dianggap sebagai orang sombong.

 

Sahabat Senior, kita mungkin merasa bahwa kita telah melakukan banyak hal dalam hidup kita dan memiliki banyak pengalaman untuk diceritakan. Namun, kita harus selalu mengingat bahwa seluruh pengalaman dan keberhasilan kita dapat terjadi, hanyalah berkat anugerah Tuhan, bukan karena kehebatan kita. Karena itu yang kita beritakan bukan prestasi diri, melainkan perbuatan Kristus sepanjang hidup kita.

 

 

 

DOA:

Tuhan, ajarku untuk selalu mengingat bahwa Engkau lebih penting dari aku. Bantu aku untuk selalu memberitakan Engkau dan perbuatan-Mu sepanjang hidupku. Amin.

Multiple Ajax Calendar

February 2024
S M T W T F S
« Jan   Mar »
 123
45678910
11121314151617
18192021222324
2526272829  

Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:

Rp. 70.000,-/tahun

Rp. 8.000,-/eksemplar


Pembayaran melalui:

Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua

A/C No. 165 0000 558743

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama

Marketing


BCA Bidakara

A/C No. 450 558 9999

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama


Persembahan Kasih melalui:

BCA Bidakara

A/C No. 450 305 2990

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama