20
Nov

Berbuah!

Galatia 5:22-23

Tetapi buah Roh ialah: kasih, sukacita, damai sejahtera, kesabaran, kemurahan, kebaikan, kesetiaan, kelemahlembutan, penguasaan diri.

(Galatia 5:22-23)

 

 

ndonesia memiliki berbagai macam buah. Hampir sepanjang tahun, kita menemukan buah-buah khas Indonesia sesuai dengan musimnya. Jika kita perhatikan, buah-buah yang dijual pasti memiliki pohon yang menghasilkan buah tersebut. Buah tidak dapat tumbuh sendiri. Memerlukan proses yang panjang bagi bakal buah untuk berkembang dengan berpaut pada pohonnya hingga siap dipetik dan dinikmati oleh manusia.

 

Untuk menjelaskan kehidupan yang dipimpin oleh Roh, Paulus mengkrontraskannya dengan keinginan daging. Ia pun mengajak jemaat Galatia untuk memahami dengan mengetahui output atau buah dari Roh. Rasul Paulus memilih kata “buah” daripada “perbuatan”. Kata “buah” menunjukkan ketergantungan pada pohon sebagai penopang. Seperti buah hanya bisa muncul jika ada pohon dan berkembang jika melekat pada pohon, demikian juga buah Roh hanya dapat dihasilkan oleh orang yang hidup melekat pada Tuhan. Dipimpin Roh artinya Roh Kudus yang berkuasa menentukan arah. Pilihan penggunaan kata “buah” juga memberikan arti yang khusus. Berbeda dengan suatu “perbuatan” yang dapat langsung dilakukan dan memberi hasil, “buah” menyiratkan suatu proses.

 

Teens, kasih, sukacita, damai sejahtera, kesabaran, kemurahan, kebaikan, kesetiaan, kelemahlembutan, penguasaan diri adalah buah Roh. Semua itu hanya bisa dihasilkan ketika kita terus berproses dan berpaut pada Tuhan. Orang yang berpaut pada pimpinan Roh akan dapat menaklukkan keinginan yang tidak sesuai dengan kehendak Tuhan. Cara paling sederhana untuk berpaut pada Tuhan dan menghasilkan buah Roh adalah selalu berdoa kepada Tuhan; memohon tuntunan-Nya agar kita dapat melakukan firman-Nya dalam kehidupan kita.

Multiple Ajax Calendar

November 2021
S M T W T F S
« Oct   Dec »
 123456
78910111213
14151617181920
21222324252627
282930  

Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:

Rp. 70.000,-/tahun

Rp. 8.000,-/eksemplar


Pembayaran melalui:

Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua

A/C No. 165 0000 558743

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama

Marketing


BCA Bidakara

A/C No. 450 558 9999

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama


Persembahan Kasih melalui:

BCA Bidakara

A/C No. 450 305 2990

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama