3
Apr

Penjala Manusia

Markus 1:16-20

Yesus berkata kepada mereka, “Mari, ikutlah Aku dan kamu akan Kujadikan penjala manusia.”

(Markus 1:17)

 

 

 

Jenna sedang bingung. Ia belum lama lulus dari universitas dan segera mendapatkan pekerjaan sesuai bidang studinya. Namun, tiba-tiba ia mendapat tawaran dari sahabatnya untuk bekerja sama merintis usaha di bidang yang sangat berbeda dari bidangnya sekarang. Jenna bingung untuk memilih antara tetap bekerja di bidang keahliannya atau mencoba hal baru yang belum jelas keberhasilannya.

 

 

Berbeda dengan Jenna yang penuh dengan pertimbangan, peralihan jalan hidup para murid saat dipanggil oleh Tuhan Yesus, tampak begitu mudah. Ketika Simon, Andreas, dan kawan-kawan sedang menjalankan aktivitas mereka sebagai nelayan, Tuhan Yesus memanggil mereka, “Mari, ikutlah Aku dan kamu akan Kujadikan penjala manusia.” Alkitab tidak menjelaskan apakah Simon dan kawan-kawan telah mengetahui reputasi Yesus atau sudah pernah mendengar pengajaran-Nya. Yang jelas, perkataan Yesus begitu berkuasa hingga mereka bersedia segera meninggalkan pekerjaan dan keluarganya untuk mengikuti- Nya. Dalam panggilan Yesus ada sebuah makna yang mendalam. Yesus memanggil mereka untuk menjadi pengikut dalam karya penyelamatan-Nya. Simon dan kawan- kawan dipanggil dengan bahasa sehari-hari yang akrab dengan kehidupan mereka: menjala. Pada zaman itu, ikan adalah makanan pokok di daerah Galilea. Maka, menjala ikan bukan sekadar profesi, melainkan juga identitas mereka. Kini, Simon dan kawan-kawan mendapatkan sebuah arah hidup baru agar orang yang mereka jala bisa mengenal Allah.

 

 

Teens, panggilan Tuhan pada Simon dan kawan-kawan juga diberikan pada kita hari ini. Tuhan memanggil kita untuk memiliki arah kehidupan yang baru, untuk mengikuti dan melanjutkan karya-Nya yang menyelamatkan. Maukah kita menjawab panggilan-Nya, yakni menjadi penjala manusia agar mereka mengenal Allah?

Multiple Ajax Calendar

April 2024
S M T W T F S
« Mar    
 123456
78910111213
14151617181920
21222324252627
282930  

Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:

Rp. 70.000,-/tahun

Rp. 8.000,-/eksemplar


Pembayaran melalui:

Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua

A/C No. 165 0000 558743

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama

Marketing


BCA Bidakara

A/C No. 450 558 9999

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama


Persembahan Kasih melalui:

BCA Bidakara

A/C No. 450 305 2990

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama