11
Feb

TUHAN BERDAULAT

1 Raja-raja 11:26-40

”Ambillah bagimu sepuluh koyakan, sebab beginilah firman TUHAN,

Allah Israel: Sesungguhnya Aku akan mengoyakkan kerajaan itu

dari tangan Salomo dan akan memberikan kepadamu sepuluh suku.”

(1Raj. 11:31)

 

 

 

Meskipun burung pipit dijual dengan sangat murah di Israel, bahkan dipandang sebagai hewan yang tidak berharga, tetapi Tuhan Yesus mengatakan bahwa tidak ada satu ekor pun burung pipit yang akan jatuh dan dapat ditangkap manusia, jika tidak diizinkan oleh Bapa yang berdaulat dalam dunia.

 

 

Dalam kedaulatan-Nya, Tuhan mengangkat raja-raja dalam dunia, memberi mereka kuasa dan wewenang untuk memerintah. Ia memilih dan memberi anugerah kehidupan kepada orang-orang yang dikehendaki-Nya. Bukan karena hebat dan kuatnya, maka seseorang bisa berkuasa dan memerintah sebagai pemimpin atas sesamanya, melainkan karena anugerah dan kemurahan Tuhan. Maka satu hal yang harus tetap ada pada kita, yang diangkat dan ditinggikan oleh Tuhan, ialah jangan kita lupa diri lalu membelakangi Tuhan. Salomo bisa menjadi raja atas Israel menggantikan Daud, ayahnya, adalah karena kemurahan Tuhan. Tetapi, dalam kebesaran yang dianugerahkan Tuhan, Salomo kemudian malah bertindak sesuka hatinya dan mendukakan Tuhan. Salomo lupa bahwa Tuhanlah yang empunya kekuasaan dan kedaulatan. Tuhan berdaulat untuk memberi kepada siapa Ia mau memberi.

 

 

Semua yang ada pada kita, dipercayakan kepada kita dalam kemurahan Tuhan. Kita bukan pemilik. Kita hanyalah hamba yang dipercaya untuk mengelola milik Tuhan. Tuhanlah pemilik yang berdaulat atas semuanya, karena itu kehendak-Nya harus kita patuhi.

 

 

DOA:

Tuhan ingatkan kami bahwa Engkaulah Allah yang berdaulat atas

seluruh hidup kami dan tolong kami taat pada kehendak-Mu. Amin.

Mzm. 50:1-6; 1Raj. 11:26-40; 2Kor. 2:12-17

Multiple Ajax Calendar

February 2021
S M T W T F S
« Jan   Mar »
 123456
78910111213
14151617181920
21222324252627
28  

Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:

Rp. 70.000,-/tahun

Rp. 8.000,-/eksemplar


Pembayaran melalui:

Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua

A/C No. 165 0000 558743

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama

Marketing


BCA Bidakara

A/C No. 450 558 9999

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama


Persembahan Kasih melalui:

BCA Bidakara

A/C No. 450 305 2990

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama