13
Feb

SALING MENGINGATKAN

Dan marilah kita saling memperhatikan supaya kita saling

mendorong dalam kasih dan dalam pekerjaan baik.

(Ibrani 10:24)

 

 

 

 

Didi bertemu Rocky ke­tika pulang dari Sekolah Minggu. “Lho, Rocky, kamu ada di sini?” tanya Didi kaget. “Iya, aku sedang bermain layangan,” jawab Rocky kepada Didi. “Rocky, tadi Kak Kiddy mencarimu, lho,” kata Didi. “Aku lagi malas ke Sekolah Minggu, Di,” jawab Rocky kepada Didi. “Rocky, sebagai anak Tuhan, kita harus rajin ke Sekolah Minggu. Itu salah satu wujud syukur kita kepada Tuhan,” kata Didi mengingatkan Rocky.

 

 

Adik-adik, ciri sahabat yang baik adalah mau menegur jika sahabat kita berbuat ke­salahan. Yuk kita membaca Ibrani 10:25! Salah satu ciri utama dari persekutuan Kristen adalah saling memperhatikan dan mengingatkan. Jika ada sahabat kita yang mulai undur atau malas pergi beribadah, maka kita wajib mengingatkannya. Mengingatkan hal yang salah adalah ciri dari sahabat yang baik. Ini adalah salah satu bentuk perhatian kita kepada sahabat kita.

 

 

Adik-adik, mari kita bersedia mengingatkan, sekaligus bersedia juga diingatkan jika kita berbuat kesalahan!

 

 

 

Doa: Bapa di Surga, ajar aku untuk bersedia diingatkan jika aku berbuat kesalahan. Dalam nama Tuhan Yesus aku berdoa. Amin.

Multiple Ajax Calendar

February 2021
S M T W T F S
« Jan   Mar »
 123456
78910111213
14151617181920
21222324252627
28  

Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:

Rp. 70.000,-/tahun

Rp. 8.000,-/eksemplar


Pembayaran melalui:

Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua

A/C No. 165 0000 558743

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama

Marketing


BCA Bidakara

A/C No. 450 558 9999

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama


Persembahan Kasih melalui:

BCA Bidakara

A/C No. 450 305 2990

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama