10
Apr

JADILAH ORANG BIJAK!

“Setiap orang yang mendengar perkataan-Ku ini dan melakukannya, ia sama dengan orang yang bijaksana, yang mendirikan rumahnya di atas batu.”

(Matius 7:24)

 

“Kak, kemarin aku bikin bukit dengan rumah di atasnya. Kok sekarang tidak ada ya?” tanya Didi kepada Kak Santi. “Kamu bikin rumah dari apa, Di?” Kak Santi balik bertanya. “Dari mainan plastik. Lalu, aku letakkan di atas pasir yang dibentuk seperti bukit,” jawab Didi kepada Kak Santi. “Oh, begitu! Tadi malam kan hujan deras, Di. Bukit pasir kamu pasti sudah rata dengan tanah. Ayo coba kita cari rumah-rumahan buatan kamu, Di,” kata Kak Santi kepada Didi.


Adik-adik, mendirikan rumah di atas pasir pasti tidak akan bertahan lama, sebab pasir mudah hanyut terbawa air. Bila mendirikan rumah di atas batu, rumah itu akan berdiri kokoh. Air tidak menghanyutkannya. Mari kita baca Matius 7:24-27! Kata Tuhan Yesus, orang yang mengetahui ajaran Tuhan tapi tidak melakukannya, seperti orang bodoh yang mendirikan rumah di atas pasir. Orang bijak adalah orang yang mendengarkan dan melakukan hal yang Tuhan ajarkan.


Adik-adik, yuk kita menjadi orang bijak yang melakukan firman Tuhan!

 

Doa: Bapa di Surga, aku mau hidup sesuai dengan firman-Mu. Dalam nama Tuhan Yesus aku berdoa. Amin.

Multiple Ajax Calendar

April 2021
S M T W T F S
« Mar   May »
 123
45678910
11121314151617
18192021222324
252627282930  

Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:

Rp. 70.000,-/tahun

Rp. 8.000,-/eksemplar


Pembayaran melalui:

Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua

A/C No. 165 0000 558743

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama

Marketing


BCA Bidakara

A/C No. 450 558 9999

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama


Persembahan Kasih melalui:

BCA Bidakara

A/C No. 450 305 2990

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama