15
Jul

OBITUARI

Nama yang harum lebih baik dari pada minyak yang mahal, dan hari kematian lebih baik dari pada hari kelahiran.

(Pkh. 7:1)

 

 

Dalam sebuah ibadah tutup peti di rumah duka, kadang ada penyampaian obituari. Obituari adalah biografi atau cerita pendek tentang seseorang yang meninggal dunia. Biasanya, disampaikan oleh keluarga atau sahabat dekat, berisi kesankesan pribadi, ucapan terima kasih, maupun kenangan baik yang pernah dialami. Saat hal itu disampaikan, kadang ada cerita yang sudah diketahui orang banyak atau mereka yang hadir di rumah duka. Namun, tak jarang juga muncul kisahkisah yang baru didengar. Penyampaian obituari itu bertujuan untuk menghormati dan mengenang orang yang meninggal.

 

Orang yang ketika hidupnya benar, baik, atau penuh kasih sayang tentu bisa memperoleh banyak obituari yang baik tentang kekuatan, kesetiaan ketulusan, atau kebaikan hatinya selama hidup. Ada berbagai kenangan cerita baik yang dimiliki banyak orang. Namanya harum sekalipun sudah tiada. Sebaliknya, orang yang hidupnya jahat dan menyebalkan tentu meninggalkan kesan kurang baik. Orang yang ditinggalkan sulit untuk mencari cerita baik yang pernah dialami. Sobat Lansia, kira-kira obituari apa yang akan orang sampaikan tentang hidup kita? Apakah kita meninggalkan nama yang harum bagi sekitar kita? Semoga! 

 

 

DOA:

Tuhan, kami akan berusaha menjaga nama kami menjadi harum. Dengan demikian kami tahu bahwa hidup kami menjadi berkat yang berkenan bagi-Mu. Amin.

Multiple Ajax Calendar

July 2022
S M T W T F S
« Jun   Aug »
 12
3456789
10111213141516
17181920212223
24252627282930
31  

Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:

Rp. 70.000,-/tahun

Rp. 8.000,-/eksemplar


Pembayaran melalui:

Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua

A/C No. 165 0000 558743

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama

Marketing


BCA Bidakara

A/C No. 450 558 9999

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama


Persembahan Kasih melalui:

BCA Bidakara

A/C No. 450 305 2990

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama