7
Nov

ALLAH YANG MENGERJAKAN

Karena Allahlah yang mengerjakan di dalam kamu baik
kemauan maupun pekerjaan menurut kerelaan-Nya.
(Flp. 2:13)

 

 

 

Pada tahun 2018, Presiden Joko Widodo menetapkan tanggal 17 Desember sebagai Hari Wayang Nasional. Hal itu bertujuan untuk melestarikan dan meneruskan wayang sebagai seni pertunjukan yang berharga di Indonesia. Wayang adalah aset budaya bagi kita. Dalam sebuah pertunjukan wayang, nilainilai kehidupan disampaikan melalui adegan para tokohnya. Tentu saja, yang menentukan adalah sang dalang. Wayang golek Kresna, Arjuna, bahkan Bima misalnya, hanyalah benda mati tanpa kehadiran sang dalang yang memainkannya. Tanpa adanya dalang, maka tokoh wayang ‘tidak hidup’.

 

Sama seperti wayang, kehidupan umat beriman ditentukan oleh Tuhan. Namun, umat beriman berbeda dengan wayang. Perbedaannya terletak pada kehendak bebas yang Tuhan berikan kepada manusia untuk memilih jalan hidupnya. Boneka wayang tidak bisa memilih cerita, tetapi manusia bisa memilih dan mengambil keputusan dalam hidupnya. Walaupun itu berarti bahwa manusia dapat salah memilih dengan mengerjakan hal yang tidak sesuai dengan kehendak Sang Dalang. Kita memerlukan hikmat Tuhan agar kita selalu mengenal kehendak dan pekerjaan Tuhan dalam hidup kita.

 

 

DOA:
Tuhan, mampukan kami mengenal kehendak dan pekerjaan-Mu
dalam hidup kami. Sehingga kisah hidup kami membuahkan teladan
dan pelajaran berharga bagi sesama. Amin.

Multiple Ajax Calendar

November 2023
S M T W T F S
« Oct   Dec »
 1234
567891011
12131415161718
19202122232425
2627282930  

Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:

Rp. 70.000,-/tahun

Rp. 8.000,-/eksemplar


Pembayaran melalui:

Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua

A/C No. 165 0000 558743

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama

Marketing


BCA Bidakara

A/C No. 450 558 9999

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama


Persembahan Kasih melalui:

BCA Bidakara

A/C No. 450 305 2990

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama