9
Nov

BERSIH LUAR DAN DALAM

Hai orang Farisi yang buta, bersihkanlah dahulu sebelah
dalam cawan itu, maka sebelah luarnya juga akan bersih.
(Mat. 23:26)

 

 

 

Ada seorang remaja yang terkenal malas. Suatu hari ketika ia libur sekolah, ia menghabiskan waktu seharian di kamar untuk menonton dan bermain ponsel. Saat makan pun, ia hanya makan di kamar. Kamarnya pun penuh dengan sisa makanan dan bekas bungkusan aneka cemilan. Sepulang kerja, ibunya melihat kamar anaknya yang berantakan dan menegurnya. Ia pun harus membersihkan kamar. Setelah selesai, ibunya kembali memeriksa kamar anaknya. Ternyata, ada banyak bekas bungkusan makanan yang tidak dibuang ke tempat sampah oleh anaknya. Bekas bungkus makanan dimasukkan ke kolong ranjang. Remaja itu berpikir bahwa ibunya tidak akan tahu betapa kotornya kolong ranjangnya. Karena malas, kamarnya hanya seolah-olah bersih, padahal masih menyimpan sampah.

 

Membersihkan tidak boleh setengah-setengah, musti tuntas sampai selesai. Sampah atau kotoran yang disisakan hanya akan membuat keadaan menjadi tidak sehat. Hal itu berlaku dalam kehidupan kita. Kita seharusnya hidup bersih luar dan dalam. Melalui perkataan dan perbuatan, orang lain melihat kelakukan kita bersih. Yang didasari oleh hati dan pikiran yang bersih. Kita tidak boleh hidup seolah-olah terlihat baik padahal di dalamnya buruk. Semua hal buruk dalam diri kita perlu untuk kita bersihkan dengan tuntas.

 

 

DOA:
Tuhan, kami akan berusaha untuk memiliki perkataan dan pikiran
yang bersih, serta hati dan pikiran yang bersih. Tolong kami, Tuhan.
Amin.

Multiple Ajax Calendar

November 2023
S M T W T F S
« Oct   Dec »
 1234
567891011
12131415161718
19202122232425
2627282930  

Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:

Rp. 70.000,-/tahun

Rp. 8.000,-/eksemplar


Pembayaran melalui:

Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua

A/C No. 165 0000 558743

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama

Marketing


BCA Bidakara

A/C No. 450 558 9999

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama


Persembahan Kasih melalui:

BCA Bidakara

A/C No. 450 305 2990

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama