9
Jun

JADI ANAK KEBANGGAAN

Lukas 11:14-28

 

“Berbahagialah ibu yang telah mengandung Engkau dan susu yang telah menyusui Engkau.” Tetapi Ia berkata: “Yang berbahagia ialah mereka yang mendengarkan firman Allah dan yang memeliharanya.”

(Luk. 11:27-28)

 

 

Pernahkah Anda mendengar orangtua yang suka membangga- banggakan anak mereka? Biasanya mereka akan menceritakan segudang prestasi yang dicapai oleh anaknya. Mereka memuji anak mereka, padahal secara tidak langsung mereka sedang memuji atau bahkan mengharapkan pujian untuk dirinya sendiri. Pencapaian yang sukses menjadi syarat agar bisa dibanggakan. Jika tidak sukses? Boro-boro dibanggakan, dianggap “ada” saja sudah syukur!

 

Seorang perempuan menyerukan pujian yang dialamatkan kepada Yesus dan ibu-Nya. Betapa bahagia (Yun.: makarios: diberkati,  beruntung, berbahagia) ibu yang memiliki-Mu sebagai anak. Mengapa? Karena apa yang Yesus lakukan dipandang sebagai sebuah pencapaian atau kesuksesan. Di usia muda-Nya, Ia mengajar (bahkan bisa mengalahkan tuduhan ahli Taurat dan orang Farisi) dan melakukan banyak keajaiban. Namun, respons Yesus menghantam konsep kebahagiaan yang dipahami orang pada umumnya. Kebahagiaan yang Yesus ajarkan tidaklah didasarkan pada pencapaian materi atau segudang prestasi belaka. Anak (kita semua) kebanggaan Bapa adalah mereka yang menjadi pelaku firman Allah secara konsisten (ay. 28).

 

Youth, berhentilah mengejar dan berupaya mencapai banyak hal hanya karena kita ingin diakui atau dibanggakan! Orang yang mengenal dan sudah berdamai dengan dirinya sendiri tidak akan repot-repot melakukan pembuktian diri. Kalau kita mau jadi anak yang membanggakan Bapa, jadilah pelaku firman Allah secara konsisten. Kita melakukannya karena kita mengasihi-Nya dan sebagai ungkapan syukur kita. Tuhan tidak melihat materi kita, tetapi melihat hati dan hidup kita.

 

1. Apakah Yesus menerima pujian yang dialamatkan kepada diri-Nya? Mengapa?

2. Apakah Anda adalah anak yang membanggakan Bapa di Surga?Mengapa?

 

Pokok Doa : Menjadi pelaku firman Allah yang konsisten.

Multiple Ajax Calendar

June 2021
S M T W T F S
« May   Jul »
 12345
6789101112
13141516171819
20212223242526
27282930  

Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:

Rp. 70.000,-/tahun

Rp. 8.000,-/eksemplar


Pembayaran melalui:

Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua

A/C No. 165 0000 558743

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama

Marketing


BCA Bidakara

A/C No. 450 558 9999

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama


Persembahan Kasih melalui:

BCA Bidakara

A/C No. 450 305 2990

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama