26
Jun

THE POWER OF WORDS

Lukas 4:31-37

 

“Alangkah hebatnya perkataan ini! Sebab dengan penuh wibawa dan kuasa Ia memberi perintah kepada roh-roh jahat dan mereka pun keluar.”

(Luk. 4:36)

 

Youth, ada banyak orang yang tumbuh dengan gambar diri yang rusak: merasa dirinya jelek, penuh kekurangan, tidak dihargai, atau bahkan ditinggalkan. Hal itu diakibatkan oleh perkataan-perkataan tidak  bertanggung jawab yang ditujukan ke dirinya setiap hari. Oleh karena itu, hati-hatilah ketika berbicara karena kata tidak hanya sekadar kata, di dalamnya terkandung makna.

 

Yesus adalah sosok yang begitu dikagumi. Ada banyak orang yang takjub mendengar pengajaran-Nya karena perkataan-Nya penuh kuasa. Kuasa yang ada dalam perkataan Yesus bukanlah kuasa dalam arti sekadar bisa memberikan pengaruh, melainkan kuasa yang didasarkan pada keilahian-Nya. Itulah mengapa dengan perkataan-Nya pula, Ia bisa mengusir setan yang merasuki orang dalam rumah ibadat itu. Yesus memakai perkataan-Nya yang penuh kuasa untuk menyatakan pekerjaan-pekerjaan Allah, memperkenalkan Allah kepada umat-Nya sehingga mereka percaya pada-Nya.

 

Youth, apakah perkataan kita punya kuasa ilahi seperti Yesus? Tentu saja tidak karena kita hanya manusia biasa! Namun, kata-kata yang kita ucapkan juga mempunyai “kekuatan” untuk memengaruhi, mengangkat menjatuhkan; membangun atau merusak hidup orang lain. Oleh karena itu, mari belajar dari Yesus yang memperkenalkan Allah melalui perkataan-Nya. Katakanlah hal-hal yang berguna dan membangun, sampaikan segala sesuatu (bahkan kritik) dengan cara yang positif karena perkataan kita seperti anak panah yang ketika sudah dilepas, tidak akan bisa kembali lagi. Dengan mulut kita, nyatakanlah Tuhan agar orang lain juga merasakan kasih-Nya.

 

1. Apa yang orang rasakan ketika mendengar perkataan Yesus yang penuh kuasa?

2. Seperti apa perkataan yang bisa menjadi kesaksian kita tentang Tuhan?

 

Pokok Doa : Bisa memperkenalkan Tuhan lewat perkataan kita.

Multiple Ajax Calendar

June 2021
S M T W T F S
« May   Jul »
 12345
6789101112
13141516171819
20212223242526
27282930  

Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:

Rp. 70.000,-/tahun

Rp. 8.000,-/eksemplar


Pembayaran melalui:

Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua

A/C No. 165 0000 558743

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama

Marketing


BCA Bidakara

A/C No. 450 558 9999

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama


Persembahan Kasih melalui:

BCA Bidakara

A/C No. 450 305 2990

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama