23
Apr

MENGHALANGI MATA

Lukas 24:13-35

Tetapi ada sesuatu yang menghalangi mata mereka, sehingga mereka tidak dapat mengenal Dia.
(Luk. 24:16)

 

 

 

Suatu kali orangtua saya menemukan sebuah kupon undian di dalam minuman kemasan. Agar penasaran orangtua terjawab, saya pun menelepon nomor kontak yang tertera pada kupon itu. Kode kupon itu adalah 4747 TN. Orang di ujung telepon menegaskan bahwa kode itu akan dikonversi menjadi nomor mobil yang kami menangkan. Lalu orang itu meminta kami mentransfer sejumlah dana sebagai tanda jadi. Herannya, kami pun mentransfer. Keuntungan yang besar telah membuat kami gelap mata sehingga kami tidak sadar telah ditipu.

 

Dua orang murid Tuhan, Kefas dan Kleopas, meninggalkan Yerusalem menuju Emaus. Di perjalanan mereka berbincang tentang peristiwa Yesus, khususnya penderitaan dan kematian-Nya. Tiba-tiba Yesus menghampiri dan turut dalam percakapan mereka. Herannya, mereka sama sekali tidak mengenali suara, wajah, atau gaya Yesus. “Sesuatu” menghalangi mata mereka. Sesuatu itu bisa jadi adalah dukacita yang terlalu hebat. Pikiran dan hati mereka hanya diliputi fakta kematian Yesus. Sesuatu itu bisa juga ketidakpercayaan dan kebodohan mereka. Mereka tidak mengerti pesan Kristus tentang kebangkitan-Nya pada hari yang ketiga. Meski begitu, Yesus tetap mendampingi mereka hingga membuka mata hati mereka sehingga akhirnya bisa mengenali-Nya.

 

Youth, ada banyak hal yang bisa menggelapkan mata hati kita: dukacita, ketidakpercayaan, uang, kekuasaan, dan popularitas. Dukacita bisa membuat orang marah kepada Tuhan. Kekuasaan bisa membuat orang menjadi sewenang-wenang. Mata duitan membuat orang menggadaikan iman. Jangan biarkan apa pun menghalangi mata hati dan iman kita kepada Tuhan.

 

 

1. Mengapa Kefas dan Kleopas begitu sulit mengenali Yesus?
2. Pernahkah Anda marah kepada Tuhan? Apa sebabnya?

 

 

Pokok Doa:

Mampu melihat kehadiran Tuhan dalam hidup sehari-hari.

Multiple Ajax Calendar

April 2023
S M T W T F S
« Mar   May »
 1
2345678
9101112131415
16171819202122
23242526272829
30  

Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:

Rp. 70.000,-/tahun

Rp. 8.000,-/eksemplar


Pembayaran melalui:

Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua

A/C No. 165 0000 558743

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama

Marketing


BCA Bidakara

A/C No. 450 558 9999

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama


Persembahan Kasih melalui:

BCA Bidakara

A/C No. 450 305 2990

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama