11
Dec

JANGAN MERUSAK MILIK ORANG LAIN

… Celakalah orang yang menggaruk bagi dirinya apa yang bukan miliknya ….
(Habakuk 2:6)

 

 

 

Dengan hati-hati Kiki meletakkan lukisannya yang masih basah ke dekat jendela agar terkena matahari dan lekas kering. Namun, ketika Kiki tidak melihat, Bandi pura-pura lewat dan menjatuhkan kertas basah itu, hingga lukisan Kiki rusak. Perbuatannya itu terlihat oleh Ibu Nina. “Bandi, merusak milik orang lain adalah perbuatan tidak baik!” tegur Ibu Nina, guru menggambar. Bandi pun disuruh meminta maaf dan mendapat hukuman.

 

Adik-adik, merusak milik orang lain adalah perbuatan tidak baik. Hal itu dinyatakan dengan tegas di dalam firman Tuhan. Mari kita membaca Habakuk 2:6! “Celakalah!” Demikian kata Tuhan bagi orang yang menggaruk milik orang lain. “Menggaruk” di sini berarti mengganggu atau merusak milik orang lain. Tuhan ingin agar kita menjauhkan tangan kita dari apa yang bukan milik kita.

 

Adik-adik, tentu kita akan sedih atau marah kalau barang milik kita dirusak orang, kan? Karena itu, kita pun dilarang merusak milik orang lain. Jagalah tangan kita. Jangan merusak, mengganggu, apalagi mengambil apa yang bukan milik kita!

 

 

Doa:     Bapa di Surga, ampunilah aku jika aku pernah merusak milik
           orang lain. Dalam nama Tuhan Yesus aku berdoa. Amin.

Multiple Ajax Calendar

December 2023
S M T W T F S
« Nov   Jan »
 12
3456789
10111213141516
17181920212223
24252627282930
31  

Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:

Rp. 70.000,-/tahun

Rp. 8.000,-/eksemplar


Pembayaran melalui:

Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua

A/C No. 165 0000 558743

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama

Marketing


BCA Bidakara

A/C No. 450 558 9999

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama


Persembahan Kasih melalui:

BCA Bidakara

A/C No. 450 305 2990

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama