14
Dec

Raja Berdarah Dingin

Matius 2:16-18

“Terdengarlah suara di Rama, tangis dan ratap yang amat sedih; Rahel menangisi anakanaknya dan ia tidak mau dihibur, sebab mereka tidak ada lagi.”
(Matius 2:18)

 

 

 

Herodes Agung (77 SM-4 SM) adalah seorang raja yang memberikan kontribusi besar bagi pembangunan kota Yerusalem (Yudea). Namun, ia juga seorang yang sangat kejam. Ia pernah memerintahkan membunuh kedua anaknya sendiri dari pernikahannya yang kedua dengan Mariamne Hasmonean. Tidak hanya itu, karena dikuasai rasa curiga akan dikhianati, istrinya itu pun dibunuhnya. Herodes Agung merasa paranoid terhadap ancaman bagi kekuasaannya (insecure). Karena itu, tak heran, membunuh bayi-bayi di Betlehem yang berusia di bawah 2 tahun bukanlah hal berat bagi Herodes yang berdarah dingin ini.

 

Dalam teks Alkitab hari ini, diceritakan bahwa Herodes sangat marah. Ia merasa dikelabui oleh orang-orang Majus karena mereka tidak kembali ke Yerusalem memberikan informasi tentang kelahiran raja Yahudi. Karena itu, tanpa ragu-ragu ia memerintahkan pengawalnya untuk melakukan tindakan yang sangat sadis. Malam itu, Betlehem menjadi kota yang berdarah. Para orangtua yang berduka tidak mau dihibur karena hati mereka sangat pedih.

 

Teens , sejarah membuktikan bahwa kebencian terhadap sesama manusia bisa menuntun pada kejahatan kemanusiaan yang sangat serius. Misalnya, Adolf Hitler karena kebenciannya, tega membunuh jutaan orang Yahudi. Rasa benci bisa muncul dengan tiba-tiba dan tidak diinginkan. Kebencian sangat berbahaya sekaligus sangat berlawanan dengan jiwa dari Natal. Karena itu, waspadalah jika di hatimu ada kebencian. Momen Natal adalah kesempatan untuk menghadirkan kasih dan pengampunan. Maka, izinkanlah Kristus memadamkan api kebencian dengan aliran kasih anugerah-Nya agar kehidupanmu mengalami kedamaian.

Multiple Ajax Calendar

December 2023
S M T W T F S
« Nov   Jan »
 12
3456789
10111213141516
17181920212223
24252627282930
31  

Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:

Rp. 70.000,-/tahun

Rp. 8.000,-/eksemplar


Pembayaran melalui:

Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua

A/C No. 165 0000 558743

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama

Marketing


BCA Bidakara

A/C No. 450 558 9999

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama


Persembahan Kasih melalui:

BCA Bidakara

A/C No. 450 305 2990

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama