8
Mar

SETIA MENANTI

Daniel 12:5-13

Berbahagialah orang yang tetap menanti…

(Dan.12:12)

 

 

 

Apa yang paling ditunggu-tunggu oleh para lansia ? Salah satunya kebanyakan lansia menanti seluruh keluarga, anak dan cucu bisa berkumpul dan bercengkrama bersama. Tentu waktu pertemuan bersama itu tidak mudah, sebab anak cucu sudah sibuk dengan pekerjaan dan sekolahnya sehingga sulit mencari waktu yang tepat untuk bertemu dengan oma atau opa. Yang bisa dilakukan adalah tetap menanti dan berharap agar waktu pertemuan itu bisa terus terjadi berulang oleh karena kerinduan yang dalam.

 

 

Daniel dalam kitabnya juga mengajak umat Tuhan untuk menantikan akhir zaman, saat kita bisa bertemu muka dengan Tuhan Allah yang kita kasihi. Tentu kita tidak tahu kapan itu akan terjadi, atau bagaimana itu akan terjadi, karena itu masih menjadi rahasia Allah. Namun, Daniel menubuatkan bahwa akhir zaman itu pasti akan tiba dan kita umat Tuhan diminta untuk bersiap menyambut kedatangan-Nya. Persiapan kita terutama adalah dengan menjaga hati kita untuk tetap beriman dan mengasihi Tuhan dengan setia apa pun yang kita hadapi di dunia ini. Oleh karena itu kita perlu terus bersiaga menantikan Tuhan kita datang dengan selalu bertekun dalam doa dan firman-Nya.

 

 

DOA:

Ya Tuhan tolong kami untuk tetap berjaga menantikan kedatangan-Mu dengan kesiapan hati dan iman percaya kami yang tetap teguh. Amin.

Multiple Ajax Calendar

March 2024
S M T W T F S
« Feb   Apr »
 12
3456789
10111213141516
17181920212223
24252627282930
31  

Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:

Rp. 70.000,-/tahun

Rp. 8.000,-/eksemplar


Pembayaran melalui:

Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua

A/C No. 165 0000 558743

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama

Marketing


BCA Bidakara

A/C No. 450 558 9999

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama


Persembahan Kasih melalui:

BCA Bidakara

A/C No. 450 305 2990

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama