19
Dec

BERANI BERSAKSI TENTANG TUHAN

Dan ketika mereka melihat-Nya, mereka memberitahukan apa yang telah dikatakan kepada mereka tentang Anak itu.

(Lukas 2:17)

 

 

Tuti akan pindah sekolah karena ayahnya bekerja di luar kota. Tuti kemudian bertanya kepada Kiki, “Ki, bagaimana kalau di tempat yang baru aku diejek karena aku beragama Kristen?” Kiki pun menjawab, “Tuti, kamu tidak perlu takut. Sebagai anak Tuhan, kita belajar berani bersaksi tentang Tuhan Yesus melalui perkataan dan perbuatan kita.”

 

Adik-adik, ayo kita membaca Lukas 2:17-20! Awalnya para gembala takut ketika melihat malaikat mendatangi mereka. Malaikat mengabarkan tentang kelahiran Yesus Kristus, Juruselamat dunia. Mendengar kabar itu, para gembala segera menjumpai Maria, Yusuf dan bayi Yesus. Kemudian para gembala menceritakan pengalamannya kepada orang lain di sekitar mereka.

 

Adik-adik, apakah kalian berani bersaksi tentang Tuhan Yesus kepada orang lain? Bersaksi tentang Tuhan Yesus dapat kita tunjukkan melalui perkataan dan perbuatan kita sehari-hari. Ketika kita bertutur kata dan berperilalu baik dan sopan, maka itu sudah menjadi sebuah kesaksian yang sangat hidup.

 

 

Doa:

Bapa di Surga, mampukanlah aku untuk bersaksi tentang Engkau melalui perkataan dan perbuatanku. Dalam nama Tuhan Yesus aku berdoa. Amin.

Multiple Ajax Calendar

December 2022
S M T W T F S
« Nov   Jan »
 123
45678910
11121314151617
18192021222324
25262728293031

Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:

Rp. 70.000,-/tahun

Rp. 8.000,-/eksemplar


Pembayaran melalui:

Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua

A/C No. 165 0000 558743

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama

Marketing


BCA Bidakara

A/C No. 450 558 9999

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama


Persembahan Kasih melalui:

BCA Bidakara

A/C No. 450 305 2990

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama