24
Jun

KAWAN SEJATI

Galatia 4:8-20

Apakah dengan mengatakan kebenaran kepadamu aku telah menjadi musuhmu?

(Gal. 4:16)

 

 

Setiap orang pasti membutuhkan kawan. Sulitnya adalah menemukan kawan sejati. Kawan yang selalu ada ketika dibutuhkan. Kawan yang bersedia untuk mengatakan kebenaran demi kebaikan.

 

Rasul Paulus dalam suratnya kepada jemaat di Galatia sampai harus mempertanyakan hubungannya dengan mereka. Apakah dia masih diterima sebagai kawan atau sudah dianggap sebagai musuh karena menyatakan kebenaran? Saat itu jemaat di Galatia mengalami kemunduran iman. Sebab, mereka kembali mengikuti pola hidup lama yang sudah mereka tinggalkan. Mereka kembali memelihara kepercayaan lama. Hal ini tentu saja membuat Paulus gusar. Mereka sudah menjadi jemaat yang dikenal Allah. Itu berarti mereka adalah umat kepunyaan Allah. Umat yang sudah diselamatkan. Bagaimana mungkin mereka berbalik dari Allah? Ketika Paulus mengingatkan mereka agar mereka kembali pada Allah, mereka justru menolak Paulus. Ini yang membuat Paulus bertanya apakah dia sudah menjadi musuh mereka.

 

Kawan sejati adalah orang yang muncul ketika dibutuhkan. Paulus hadir melalui tulisannya untuk mengingatkan umat. Namun, menyatakan kebenaran selalu berisiko ditolak. Ini tantangan yang bukan saja harus diingat, tetapi juga dihadapi. Hanya karena orang menolak untuk diingatkan, bukan berarti mereka lalu ditinggalkan. Kawan sejati adalah mereka yang bersedia untuk terus mengingatkan sesamanya sekalipun ditolak.

 

 

DOA:

Tuhan, terima kasih karena Engkau sudah menjadi kawan yang sejati bagi kami. Mampukanlah kami menjadi kawan sejati bagi sesama. Amin.

 

Mzm. 77: 2-3, 12-21; 2Raj. 1:1-12; Gal. 4:8-20

Multiple Ajax Calendar

June 2022
S M T W T F S
« May   Jul »
 1234
567891011
12131415161718
19202122232425
2627282930  

Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:

Rp. 70.000,-/tahun

Rp. 8.000,-/eksemplar


Pembayaran melalui:

Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua

A/C No. 165 0000 558743

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama

Marketing


BCA Bidakara

A/C No. 450 558 9999

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama


Persembahan Kasih melalui:

BCA Bidakara

A/C No. 450 305 2990

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama