16
Feb

JANGAN SEKADAR TAHU

Lukas 11:37-52

“Celakalah kamu, hai ahli-ahli Taurat, sebab kamu telah mengambil kunci pengetahuan; kamu sendiri tidak masuk ke dalam dan orang yang berusaha untuk masuk ke dalam kamu halang-halangi.”

(Luk. 11:52)

 

 

“Ah, dia sih hanya tahu teori, praktiknya nol besar!” Pernah dengar seseorang melontarkan kalimat itu? Atau, justru kita yang mengatakannya? Atau, kalimat itu malah ditujukan kepada kita? Orang yang demikian dapat dikatakan sebagai orang munafik. Bergaul dengan lingkungan seperti itu tentu kurang nyaman. Kita merasa seperti dipantau untuk dicari-cari kesalahannya.

 

Kemunafikan seperti itu melekat dalam diri orang Farisi sehingga Yesus menegur mereka. Mereka sangat menjaga perbuatan agar mereka disebut orang baik yang berperilaku sesuai aturan. Padahal, di dalam hatinya penuh dengan kebusukan. Mereka tidak memiliki kasih terhadap sesama. Tindakan yang mereka tampilkan untuk mendapatkan pujian semata. Ahli Taurat pun “setali tiga uang”. Para ahli Taurat mengajarkan kebenaran Taurat dan menegur siapa saja yang melanggar, tetapi mereka sendiri tidak melakukannya, bahkan mereka menolak kebenaran yang sesungguhnya. Apalagi, dengan pengaruh dan kepandaian yang mereka miliki, mereka justru menyesatkan orang yang meneladankan mereka. Sungguh disayangkan, ahli Taurat dan orang Farisi belajar dan paham hukum Taurat, tetapi tidak mempraktikkannya dalam perilakunya. Mereka hanya sekadar tahu. Lalu, apa guna semua itu?

 

Youth, alangkah miris jika kita belajar firman Tuhan, tetapi tidak melakukannya. Firman Tuhan sekadar menjadi teori pengetahuan atau justru digunakan untuk menghakimi orang lain. Padahal, esensi firman Tuhan adalah kita makin mengenal Tuhan dan kita dituntun ke jalan yang benar. Karena itu, jangan sekadar tahu firman. Lebih dari itu: lakukanlah!

 

1. Sikap apa yang Yesus kecam dari ahli Taurat dan orang Farisi?

2. Sudahkah kita menjadi pelaku firman atau hanya sekadar tahu?

 

 

Pokok Doa: Menjadi pelaku firman.

Multiple Ajax Calendar

February 2022
S M T W T F S
« Jan   Mar »
 12345
6789101112
13141516171819
20212223242526
2728  

Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:

Rp. 70.000,-/tahun

Rp. 8.000,-/eksemplar


Pembayaran melalui:

Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua

A/C No. 165 0000 558743

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama

Marketing


BCA Bidakara

A/C No. 450 558 9999

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama


Persembahan Kasih melalui:

BCA Bidakara

A/C No. 450 305 2990

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama