3
Mar

AMBIL HIKMAHNYA

Keluaran 5:10-23

Maka mengertilah para mandur Israel, bahwa mereka ada dalam keadaan susah ….

(Kel. 5:19)

 

 

Pandemi Covid-19 yang melanda dunia membuat banyak sektor kehidupan mengalami persoalan. Resesi ekonomi membayangi banyak negara. Di Indonesia banyak perusahaan gulung tikar. PHK pun terjadi di mana-mana. Setiap orang berusaha keras agar tetap mampu bertahan di tengah kondisi yang buruk ini. Namun, situasi yang tidak mudah ini juga membawa banyak perubahan positif. Misalnya, banyak orang menjadi lebih peduli terhadap kebersihan, pekerjaan dan pendidikan bisa dilakukan secara daring (online), serta ibadah pun dapat dilaksanakan secara daring.

 

Sebagai bangsa jajahan, Israel diperlakukan dengan buruk oleh Firaun. Bahkan, ia memberikan perintah agar pekerjaan orang Israel diperberat. Orang Israel diperintahkan untuk membuat batu bata dengan jumlah yang sama, tetapi mereka tidak diberi jerami sehingga harus mengumpulkannya sendiri (Kel. 5:7-8). Tentu saja target ini tidak tercapai dan mereka pun dipukuli. Umat Israel lalu bersungut-sungut serta menyalahkan Musa dan Harun, abdi Allah (Kel. 5:22-23). Musa lalu kesal kepada Tuhan dan mengeluh jika Tuhan tidak campur tangan. Namun, sesungguhnya, semua itu ada dalam rencana Tuhan. Tuhan akan memaksa Firaun untuk membiarkan umat-Nya pergi dengan tangan yang kuat (Kel. 5:24).

 

Youth, ada banyak hal, berbagai peristiwa baik suka maupun duka, yang terjadi dalam kehidupan kita. Belajar dari kisah Israel, janganlah buru-buru menganggap Tuhan tidak peduli. Ambillah hikmah dari tiap peristiwa. Tuhan senantiasa memberikan yang terbaik, bahkan dalam peristiwa buruk sekalipun.

 

1. Mengapa bangsa Israel mengeluh kepada Musa?

2. Mengapa sulit berefleksi terhadap peristiwa buruk?

 

 

Pokok Doa: Kesabaran dalam menjalani kesulitan hidup.

Multiple Ajax Calendar

March 2022
S M T W T F S
« Feb   Apr »
 12345
6789101112
13141516171819
20212223242526
2728293031  

Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:

Rp. 70.000,-/tahun

Rp. 8.000,-/eksemplar


Pembayaran melalui:

Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua

A/C No. 165 0000 558743

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama

Marketing


BCA Bidakara

A/C No. 450 558 9999

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama


Persembahan Kasih melalui:

BCA Bidakara

A/C No. 450 305 2990

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama