TUMBUH WALAU DIIMPIT
Lukas 13:31-35
“… sebab tidaklah semestinya seorang nabi dibunuh kalau tidak di Yerusalem.”
(Luk. 13:33)
Tanaman membutuhkan sinar matahari agar dapat hidup dan tumbuh dengan baik. Namun, di India terdapat beberapa tanaman yang dapat tetap tumbuh dengan baik walau tidak mendapat cukup sinar matahari. Salah satunya adalah Primrose. Bunga ini dapat berkembang dengan baik di daerah berbatu dan biasanya tumbuh di dalam wadah. Siput acap kali menyerang tanaman ini dengan cara memotong dan menggundulinya. Namun, toh tumbuhan ini tetap dapat tumbuh dan berbunga dengan indah walaupun ada serangan hama.
Beberapa orang Farisi yang bersimpati kepada Yesus mengingatkan bahwa Herodes hendak membunuh-Nya. Mereka memperingatkan Yesus sebab dahulu Herodes telah memenggal kepala Yohanes Pembaptis. Herodes mungkin merasa khawatir jika sosok Yohanes itu bangkit dalam diri Yesus. Meskipun ada ancaman, Yesus tetap mengerjakan tugas-Nya. Yesus tahu bahwa para nabi dahulu juga mendapat penolakan, bahkan kehilangan nyawa. Ia sadar akan hal itu, tetapi itu tidak membuat-Nya gentar. Ia tetap setia kepada panggilan-Nya.
Youth, sebagai pengikut Kristus, kita pun berhadapan dengan beragam risiko. Selalu ada salib yang harus kita pikul dalam mengikut Yesus. Jamak terjadi murid Kristus acap kali diintimidasi di lingkungan tempat tinggalnya, dihambat kariernya di pekerjaan-pekerjaan tertentu, dipersulit saat mendirikan gereja, dan beragam tantangan lainnya. Semua itu bisa menimpa kita. Namun, tetaplah setia kepada Kristus. Ia sendiri sudah meneladankan kesetiaan, bahkan hingga menyerahkan nyawanya. Janganlah layu. Tetap tumbuhkan benih iman kita. Yakinlah, Ia akan memberi kita kekuatan.
1. Mengapa Yesus menyebut Herodes sebagai serigala?
2. Apa yang menjadi hambatan bagi hidup Kekristenan Anda?
Pokok Doa:
Umat Kristen yang dipersekusi.
Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:
Rp. 70.000,-/tahun
Rp. 8.000,-/eksemplar
Pembayaran melalui:
Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua
A/C No. 165 0000 558743
a.n. Yayasan Komunikasi Bersama
Marketing
BCA Bidakara
A/C No. 450 558 9999
a.n. Yayasan Komunikasi Bersama
Persembahan Kasih melalui:
BCA Bidakara
A/C No. 450 305 2990
a.n. Yayasan Komunikasi Bersama