12
Mar

TAHAN UJI

Berbahagialah orang yang bertahan dalam pencobaan, sebab apabila ia sudah tahan uji, ia akan menerima mahkota kehidupan yang dijanjikan Allah kepada barangsiapa yang mengasihi Dia.

(Yak. 1:12)

 

 

Walter Carr, pemuda asal Alabama, Amerika Serikat, rela berjalan kaki sepanjang 20 mil atau sekitar 32 kilometer. Ia berusaha tidak datang terlambat di hari pertamanya bekerja. Walter Carr harus berjalan kaki karena mobil miliknya rusak dan ia tidak dapat menemukan cara lain untuk sampai ke lokasi kerjanya selain dengan berjalan kaki. Merasa tersentuh karena dedikasi Walter Carr yang bertanggung jawab di hari pertamanya, bosnya kemudian menghadiahkan sebuah mobil sebagai bentuk penghargaan kepadanya.

 

Sahabat Lansia, kisah di atas mungkin dapat membuat kita berdecak kagum. Suatu hadiah yang tidak disangka sama sekali ternyata diberikan pimpinan untuk karyawannya. Dalam kehidupan rohani kita sebagai pengikut Kristus, kita tahu bahwa ada “hadiah” yang juga telah dipersiapkan Allah untuk kita. Hadiah itu adalah mahkota kehidupan, yaitu hidup kekal bersama Allah. Dengan hadiah itu, hukuman telah ditiadakan. Kita akan hidup bersukacita dan memuliakan nama Tuhan. Mahkota kehidupan itu hanya bisa kita terima apabila kita bertahan dalam ujian-ujian iman. Semoga kita tetap kuat menjalani kehidupan ini dengan berserah kepada-Nya, khususnya di dalam setiap ujian hidup kita.

 

 

DOA:

Tuhan, kami hendak bertahan dalam setiap ujian iman sehari lepas sehari dengan hanya mengandalkan kekuatan dari-Mu. Mampukan kami, ya Tuhan. Amin.

Multiple Ajax Calendar

March 2022
S M T W T F S
« Feb   Apr »
 12345
6789101112
13141516171819
20212223242526
2728293031  

Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:

Rp. 70.000,-/tahun

Rp. 8.000,-/eksemplar


Pembayaran melalui:

Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua

A/C No. 165 0000 558743

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama

Marketing


BCA Bidakara

A/C No. 450 558 9999

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama


Persembahan Kasih melalui:

BCA Bidakara

A/C No. 450 305 2990

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama