23
Nov

CERITAKAN FAKTA, BERITAKAN DATA

Lukas 1:1-4

… supaya engkau dapat mengetahui, bahwa segala sesuatu yang diajarkan kepadamu sungguh benar.

(Luk. 1:4)

 

 

Pelajaran sejarah sering kali menyampaikan bahwa Christopher Colombus adalah penemu Benua Amerika pada tahun 1492. Padahal, data sejarah yang lebih akurat mengungkapkan bahwa Benua Amerika ditemukan pertama kali oleh bangsa Viking pada akhir abad ke-10. Hal seperti ini sering terjadi. Banyak peristiwa yang diceritakan dan diberitakan tanpa fakta dan data yang mumpuni.

 

Lukas 1:1-4 menggambarkan hal penting yang dilakukan oleh Lukas. Lukas menulis surat kepada Teofilus, seorang pejabat Romawi dan simpatisan Kristen. Banyaknya cerita dan berita tentang Yesus Kristus mendorong Lukas untuk melakukan riset dan pengamatan dengan saksama sebelum membukukan secara teratur fakta dan data yang bisa dipertanggungjawabkan dengan benar. Tulisan Lukas ini menjadi harta karun bukan hanya bagi Teofilus, melainkan juga bagi generasi-generasi selanjutnya yang membaca tulisannya. Firman Tuhan dan kesaksian tentang Yesus Kristus bukanlah isapan jempol atau mitos, melainkan cerita dan berita yang didasarkan pada fakta dan data.

 

Youth, pilihan sikap yang dilakukan oleh Lukas seyogyanya memotivasi kita untuk makin mengenal Yesus dengan penuh kesungguhan dan memperkenalkan-Nya melalui media apa pun yang kita gunakan. Media sosial yang memengaruhi hampir seluruh kehidupan kita saat ini sebaiknya digunakan untuk menyampaikan data dan fakta, bukan cerita dan berita hoaks. Selanjutnya, pergunakanlah media sosial secara kreatif untuk bercerita dan memberitakan bahwa apa yang diajarkan kepada kita tentang Yesus Kristus adalah sungguh-sungguh benar.

 

1. Apa alasan Lukas membukukan berita tentang Yesus Kristus?

2. Bagaimana cara kita memperkenalkan ajaran tentang Kristus kepada dunia?

 

 

Pokok Doa:

Menggunakan media untuk memberitakan kabar baik dan benar.

Multiple Ajax Calendar

November 2022
S M T W T F S
« Oct   Dec »
 12345
6789101112
13141516171819
20212223242526
27282930  

Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:

Rp. 70.000,-/tahun

Rp. 8.000,-/eksemplar


Pembayaran melalui:

Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua

A/C No. 165 0000 558743

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama

Marketing


BCA Bidakara

A/C No. 450 558 9999

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama


Persembahan Kasih melalui:

BCA Bidakara

A/C No. 450 305 2990

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama