11
Sep

Justice League

Yesaya 11:1-16

Tetapi ia akan menghakimi orang-orang lemah dengan keadilan, dan akan menjatuhkan keputusan terhadap orang-orang yang tertindas di negeri dengan kejujuran ….
(Yesaya 11:4)

 

 

 

Film “Justice League” terdiri dari sekelompok pahlawan super. Beberapa tokoh pahlawan tersebut adalah Superman, Batman, Wonder Woman, Flash, Aquaman, dan lain-lain. Mereka memadukan kekuatannya untuk melawan musuh yang hendak mengacaukan dunia. Tujuan mereka hanya satu, yaitu menegakkan keadilan di dunia ini. “To uphold justice against whatever dangers threatens it ” adalah alasan mereka membentuk justice league.

 

Yesaya 11 dimulai dengan kalimat “Suatu tunas akan keluar ….” Ini menjadi pertanda bahwa suatu hal yang baru akan muncul untuk menggantikan yang lama atau yang mati. Tuhan menjanjikan akan ada seorang yang penuh dengan hikmat dan pengertian serta takut akan Tuhan. Orang ini juga akan menghakimi dengan penuh keadilan dan menghilangkan penindasan di muka bumi ini. Kedamaian akan tercipta di dunia dan tidak ada lagi orang yang akan berlaku busuk serta berbuat jahat. Dunia yang penuh keadilan digambarkan seperti serigala yang tinggal bersama domba, ular yang tidak akan menyerang anak kecil, serta lembu dan beruang yang bersama-sama makan rumput. Inilah keadaan damai sejahtera ketika sang Raja damai datang.

 

Teens, melihat kondisi dunia yang masih banyak ketidakadilan, kamu mungkin bertanya, mengapa ada orang yang jahat, tetapi hidupnya seperti diberkati? Ada pula orang yang melakukan kecurangan, tetapi hidupnya nyaman dan tenteram. Mungkin juga kamu bertanya, mengapa ada orang yang tidak bersalah, tetapi dipenjara? Memang benar, dunia ini masih penuh dengan ketidakadilan karena masih banyak manusia yang hidup jauh dari Tuhan. Karena itu, kamu sebagai remaja Kristen harus menjadi superhero dalam menegakkan rasa keadilan. Rasa keadilan ini bukan untuk orang yang kita sukai saja, melainkan seluruh orang tanpa terkecuali.

Multiple Ajax Calendar

September 2023
S M T W T F S
« Aug   Oct »
 12
3456789
10111213141516
17181920212223
24252627282930

Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:

Rp. 70.000,-/tahun

Rp. 8.000,-/eksemplar


Pembayaran melalui:

Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua

A/C No. 165 0000 558743

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama

Marketing


BCA Bidakara

A/C No. 450 558 9999

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama


Persembahan Kasih melalui:

BCA Bidakara

A/C No. 450 305 2990

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama